Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Bulog Jamin ketersedian Beras Aman Hingga 13 Tahun

Badan Urusan Logistik (Bulog) Devisi Regional Dua (Divre), Parepare, menjamin ketersedian beras, di Wilayah Ajatappareng, aman, hingga 13 tahun

Editor: Sugiyarto
zoom-in Bulog Jamin ketersedian Beras Aman Hingga 13 Tahun
Tribunnews/HERUDIN
ILUSTRASI 

TRIBUNNEWS.COM, PAREPARE -  Badan Urusan Logistik (Bulog) Devisi Regional Dua (Divre), Parepare, menjamin ketersedian beras, di Wilayah Ajatappareng, aman, hingga 13 tahun ke depan.

Hal tersebut diungkapkan oleh Kasub Regional Dua (Kasub Divre) Bulog Parepare, Ermin Tora, saat diwawancarai usai mendapingi Wali Kota Parepare, Taufan Pawe, saat memantau harga bahan pokok, di Pasar Lakessi, Parepare, Kamis (12/6).

" Saat ini stok beras kami masih ada hingga 82 ribu ton. Kalau cuma untuk kawasan Ajatappareng, stok ini akan cukup, bahkan hingga 13 tahun ke depan," kata Ermin.

Tak hanya itu, ia juga mengaku siap melakukan oprasi pasar, jika seandainya diminta oleh pemerintah, saat terjadi lonjakan harga, yang cukup signifikan.

" Jika diminta oleh pemerintah, kami akan turun melakukan oprasi pasar, untuk stabilisasi harga, melalui oprasi pasar, kapanpun itu," tegas Ermin.(Ali)

Sumber: Tribun Timur
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas