45 Peserta Absen di Ujian CPNS Maros
Sebanyak 45 peserta absen di ujian seleksi Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) untuk Kabupaten Maros, Rabu (3/12/2014).
Editor: Sugiyarto
Laporan Wartawan Tribun Timur Muthmainnah Amri
TRIBUNNNEWS.COM, MAROS- Sebanyak 45 peserta absen di ujian seleksi Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) untuk Kabupaten Maros, Rabu (3/12/2014).
Ujian yang telah berlangsung sejak kemarin yang dipusatkan di kantor Badan Kepegawaian Negara (BKN) Makassar.
Peserta mengikuti ujian seleksi menggunakan sistem Computer Assistet Tes (CAT).
Kepala Badan Kepegawaian Daerah dan Diklat Maros, Arwin Malik mengatakan peserta yang tidak mengikuti ujian hari ini dinyatakan gugur.
Beberapa peserta yang tidak mengikuti tes disebabkan karena kelalaian peserta sendiri.
"Beberapa peserta tidak datang ujian, ada juga yang datang terlambat dari jadwal ujiannya," jelasnya, Rabu (3/12/2014).
Di ujian CPNS ini dilaksanakan enam sesi. Setiap sesi diikuti 100 peserta. Setiap ujian dilaksanakan selama kurang lebih 90 menit.