Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Pencarian Pesawat AirAsia di Perairan Pulau Nangka

Proses pencarian pesawat Indonesia AirAsia, oleh tim dari Belitung Timur, disekitar perairan Pulau Long

Editor: Hendra Gunawan
zoom-in Pencarian Pesawat AirAsia di Perairan Pulau Nangka
Bangka Pos/Rusmiadi
Kapolres Beltim AKBP Nugrah Trihadi, bersama tim sedang berdiskusi memastikan lokasi upaya pencarian, di Pos TNI AL Manggar, Minggu (28/12) 

Laporan wartawan Pos Belitung, Rusmiadi

TRIBUNNEWS.COM, BELITUNG - Proses pencarian pesawat Indonesia AirAsia, oleh tim dari Belitung Timur, disekitar perairan Pulau Long maupun perairan Pulau Nangka, Minggu (28/12/2014).

"Penyisiran dalam upaya pencarian selain di perairan Pulau Long, juga ke Pulau Nangka. Kapal dari polair dan pemda sudah bergerak, untuk penyisiran.Dari Basarnas, juga sudah menuju ke perairan Pulau Nangka, Pesawat Casa TNI AL masih menyisir," ungkap Kapolres Beltim AKBP Nugrah Trihadi, kepada bangkapos.com.

Perairan Pulau Nangka menjadi daerah yang dituju, lanjut kapolres, karena ada informasi dari nelayan melihat serpihan maupun mendengar suara ledakan.

"Ada tanda korban ditemukan oleh nelayan. Pulau Nangka berjarak 56 mil lost contact. Tapi tim dari Basarnas masih menuju ke perairan Pulau Nangka untuk memastikan informasi tersebut," ungkapAndriandi, Kasi Ops Basarnas Bangka Belitung kepada Bangkapos.

Berita Rekomendasi
Sumber: Bangka Pos
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas