Busyro Muqoddas Kembali Mengajar di Kampus
Setelah tidak menjadi Komisioner KPK, Busyro Muqoddas kini kembali mengajar di kampus.
Editor: Dewi Agustina
Laporan Wartawan Tribun Jogja, Khaerur Reza
TRIBUNNEWS.COM JOGJA - Setelah tidak menjadi Komisioner KPK, Busyro Muqoddas kini kembali mengajar di kampus.
Anak kedua Busyro, Muchlas ketika ditemui di kediamannya di Tegalsari, Umbulharjo, Yogyakarta, Rabu (14/1/2015) menceritakan keseharian ayahnya sekarang kembali menjadi akademisi dengan mengajar di FH UII Jl Tamansiswa Yogyakarta.
"Bapak memang sehari-hari naik motor ke kampus, kan cuma dekat," ceritanya.
Di kampusnya bapak 3 anak itu mengajar filsafat hukum dan metode penemuan hukum. Akibat kecelakaan yang menimpanya Jumat (9/1/2014), Busyro yang berencana pergi ke Jakarta, Selasa (13/1/2015) pun membatalkan rencananya.
"Beliau mengajak saya untuk silaturahim dan pamitan pada rekan dan keluarga di Jakarta serta mengambil barang dan buku yang masih tertinggal di rumah kontrakan," ujar Muchlas.
Tentang kemungkinan ayahnya kembali ke Jakarta untuk kembali menjabat Komisioner KPK, Muchlas mengaku belum tahu karena belum pasti.