Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

BREAKING NEWS: Napi Kabur Saat Dirawat di RS Saiful Anwar

Napi yang tercatat sebagai warga Jl Sutan Agung Kanigaran Probolinggo itu dilaporkan kabur, Rabu (28/1/2015) kemarin.

Editor: Dewi Agustina
zoom-in BREAKING NEWS: Napi Kabur Saat Dirawat di RS Saiful Anwar
net
ILUSTRASI 

TRIBUNNEWS.COM, MALANG - Narapidana Lapas Lowokwaru, Sugiyanto (47) dikabarkan melarikan diri.

Napi yang tercatat sebagai warga Jl Sutan Agung Kanigaran Probolinggo itu dilaporkan kabur, Rabu (28/1/2015) kemarin.

Sugiyanto disebut melarikan diri saat menjalani perawatan di RS Saiful Anwar.

Kaburnya Sugiyanto saat menjalani perawatan di RS Saiful Anwar dibenarkan oleh manajemen rumah sakit. Sugiyanto tercatat sebagai pasien bedah rumah sakit milik pemerintah itu.

"Memang benar pasien atas nama Sugiyanto menjalani perawatan di sini," ujar Kepala Sub Bagian Hukum, Humas dan Pemasaran saat ditemui di RSSA, Kamis (29/1/2015).

Sugiyanto tercatat masuk RSSA, Jumat (23/1/2015). Ia masuk melalui IGD dan selanjutnya menjalani rawat inap di ruang 20. Ruang 20 merupakan ruang rawat inap yang diperuntukkan bagi pasien-pasien bedah.

Berita Rekomendasi
Sumber: Surya
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas