Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Puluhan Karyawan Epson Batam Keracunan

Sejumlah Karyawan PT Epson Batam mengalami keracunan dan dilarikan ke beberapa rumah sakit yang ada di Batam, Sabtu (9/4/2016).

Editor: Wahid Nurdin
zoom-in Puluhan Karyawan Epson Batam Keracunan
tribunnews batam/bobi
Sejumlah Karyawan PT Epson Batam mengalami keracunan dan dirawat di RSBK, Saraya, Batam, Sabtu (9/4/2016). 

TRIBUNNEWS.COM,BATAM - Sejumlah Karyawan PT Epson Batam mengalami keracunan dan dilarikan ke beberapa rumah sakit yang ada di Batam, Sabtu (9/4/2016).

Pantauan Tribun Batam di Rumah Sakit Budi Kemuliaan (RSBK), Seraya, ada 17 karyawan Epson yang diberi penanganan medis.

Dr Sri Marditav, dokter RSBK yang menangani karyawan Epson, mengatakan 17 karyawan yang ditangani saat ini sedang diberi infus untuk menghilangkan pusing karena keracunan tersebut.

"Mereka kita beri infus untuk mengurangi pusingnya. Ini cuma keracunan ringan. Kalau ada yang muntah-muntah kita beri cairan, kalau cuma pusing kita infus saja cukup" tutur Marditav.

Salah satu karyawan Epson yang mengalami keracunan mengungkapkan, keracunan terjadi setelah ia dan teman-temannya menyantap makanan berupa nasi dengan lauk telur sambal.

Mereka makan sekitar pukul 09.00 WIB dan mulai merasakan gejala yang tidak biasa sekitar pukul 11.00 WIB.

"Tadi saya makan sekitar jam sembilanlah. Merasanya sekitar jam sebelas,"kata si karyawan yang enggan disebutkan namanya.

Berita Rekomendasi

Setelah ada gejala keracunan, para karyawan dibawa ke klinik Epson.

Sekitar pukul 12.00 WIB, mereka kemudian dilarilan ke RSBK.

Sampai berita ini diunggah belum diketahui jumlah pasti karyawan yang keracunan.

Hanya saja, dari informasi yang dihimpun, para karyawan Epson sedang dirawat di beberapa rumah sakit.

Sekitar pukul 15.30 WIB, beberapa karyawan yang telah pulih dan diperbolehkan pulang, diantar oleh karyawan lain yang tidak mengalami keracunan ke kediaman mereka masing-masing. (tribun batam/bobi) 

Sumber: Tribun Batam
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas