Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Irfan Curi Laptop Teman Kuliahnya untuk Biaya Kejurnas Catur di Makassar

Irfan Setiawan, mahasiswa salah satu perguruan tinggi di Lampung mengakui telah mencuri laptop dan kamera milik teman kuliahnya, Iqbal.

Penulis: Wakos Reza Gautama
Editor: Dewi Agustina
zoom-in Irfan Curi Laptop Teman Kuliahnya untuk Biaya Kejurnas Catur di Makassar
Tribun Lampung/Wakos Reza Gautama
Irfan Setiawan, mahasiswa salah satu perguruan tinggi di Lampung ini mengakui telah mencuri laptop dan kamera milik teman kuliahnya Iqbal. 

Laporan Wartawan Tribun Lampung, Wakos Gautama

TRIBUNNEWS.COM, BANDAR LAMPUNG - Irfan Setiawan, mahasiswa salah satu perguruan tinggi di Lampung mengakui telah mencuri laptop dan kamera milik teman kuliahnya, Iqbal.

Pencurian ini ia lakukan karena butuh uang untuk mengikuti kejuaraan nasional (kejurnas) catur di Makassar, Sulawesi Selatan.

Irfan mengaku seorang atlet catur. Di tempat asalnya Tangerang, Banten, Irfan mengaku pernah menjuarai kejuaraan catur tingkat provinsi.

Ia lalu kuliah di Lampung. Di Lampung, Irfan mendapat informasi adanya kejurnas catur di Makassar.

Irfan ingin mengikuti kegiatan itu atas nama diri sendiri. Untuk pergi ke Makassar, Irfan membutuhkan uang sekitar Rp 3 juta.

"Saya tidak punya uang sebanyak itu makanya saya mencuri laptop dan kamera teman saya," ucap Irfan di Polsek Tanjungkarang Barat, Senin (23/5/2016).

Berita Rekomendasi

Rencananya, laptop dan kamera itu ia jual. Uang hasil penjualan itu dipakai untuk biaya mengikuti kejurnas catur di Makassar.

Belum sempat menjual barang curiannya, Irfan keburu ditangkap aparat Polsek Tanjungkarang Barat di rumahnya di Tangerang.

Sumber: Tribun Lampung
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas