Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Volume Kendaraan Normal di Pekanbaru Jelang Libur Natal

Kapolresta Pekanbaru Kombes Susanto mengatakan belum ada lonjakan kendaraan jelang libur akhir pekan ini yang bertepatan dengan Natal.

Penulis: Budi Rahmat
Editor: Y Gustaman
zoom-in Volume Kendaraan Normal di Pekanbaru Jelang Libur Natal
Tribun Pekanbaru/Budi Rahmat
Kapolresta Pekanbaru Kombes Susanto (memegang tongkat komando) mengecek pasukan dan prasarana jelang pengamanan Pilkada Pekanbaru 2017 pada Selasa (6/12/2016). TRIBUN PEKANBARU/BUDI RAHMAT 

Laporan Wartawan Tribun Pekanbaru, Budi Rahmat

TRIBUNNEWS.COM, PEKANBARU - Kapolresta Pekanbaru Kombes Susanto mengatakan belum ada lonjakan kendaraan jelang libur akhir pekan ini yang bertepatan dengan Natal.

"Belum nampak peningkatan. Lima pos pengamanan yang kita dirikan tetap memantau kondisi lalu lintas dan gangguan kamtibmas," ujar Susanto kepada wartawan pada Jumat (23/12/2016).

Salah satu titik ruas jalan yang diperkirakan macet yakni simpang empat Jalan Garuda Sakti, Tampan.
Ruas jalan ini merupakan akses keluar dan masuk ke Kota Pekanbaru.

Terkait keamanan Gereja, menurut Kapolresta sejauh ini kondusif. Polisi mengimbau masyarakat bersama-sama menjaga keamanan.

"Sejak awal Desember pengamanan sudah dilakukan. Sejauh ini kondisi juga aman. Keterlibatan pemuda gereja juga sangat membantu," papar dia.

Terpisah, Kapolda Riau Irjen Zulkarnain Adinegara mengatakan sejauh ini kondisi Riau aman. Ia  berharap kondisi begini berlangsung terus usai Natal dan tahun baru.

Berita Rekomendasi

"Tidak ada keluhan terkait gangguan. Saya juga sudah tanya ke pedagang Alhamdulillah tidak ada gangguan," terang Kapolda di sela meninjau pos pengamanan dan pasar di Pekanbaru bersama Forkopimda Riau.

Kondisi aman juga terlihat dari ketersediaan bahan pokok di wilayah Riau. "Komoditas semuanya aman. Juga tidak ada lonjakan harga," terang Kapolda.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas