Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Polisi Bingung Teroris Bangun Markas di Tengah Waduk Jatiluhur

Dua dari empat terduga teroris yang digerebek personel Densus 88 diketahui menyewa rumah kolam jaring apung di Bendungan Jatiluhur, Purwakarta.

Editor: Dewi Agustina
zoom-in Polisi Bingung Teroris Bangun Markas di Tengah Waduk Jatiluhur
Tribunnews.com/ Adiatmaputra Fajar Pratama

Polisi juga menemukan surat wasiat yang menyatakan teroris di Jatiluhur, Purwakarta, Jawa Barat akan menjadi 'pengantin' (pelaku bom bunuh diri).

Namun belum diketahui lokasi target serangan 4 teroris tersebut.

"Surat-surat untuk melaksanakan istilah 'pengantin' sudah ada. Justru lokasinya tidak tahu. Kita sendiri belum tahu," ujar Kapolda Jawa Barat, Irjen Anton Charliyan.

Surat wasiat itu menyatakan para teroris ini sudah melakukan baiat dan bersiap melakukan amaliyah. Selain surat, polisi juga menemukan sejumlah golok.

"Di sana suratnya dari Daulah Islamiah," ucapnya.

Anton juga tidak tahu kenapa para teroris ini memilih waduk Jatiluhur sebagai markasnya. Pihaknya masih mendalami keterangan para pelaku.

"Yang jadi pertanyaan kenapa dia di Waduk Jatiluhur, itu pertanyaannya," ucapnya.

Berita Rekomendasi

Yang jelas kata Anton keempat terduga teroris tersebut masih berafiliasi dengan Bahrun Naim. (meg/jar/wly)

Sumber: Tribun Jabar
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas