Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Fasilitas Panti Jompo di Yayasan Tunas Bangsa Tak Layak, Kondisi Penghuninya Memprihatinkan

Setelah panti asuhan dan panti jompo, Minggu, rumah fakir miskin panti jompo, lansia dan panti asuhan dan pemeliharaan orang gila didatang.

Penulis: Budi Rahmat
Editor: Dewi Agustina
zoom-in Fasilitas Panti Jompo di Yayasan Tunas Bangsa Tak Layak, Kondisi Penghuninya Memprihatinkan
Tribun Pekanbaru/Budi Rahmat
Kondisi panti jompo dan orang gila Yayasan Tunas Bangsa di Tenayan Raya, Riau. TRIBUN PEKANBARU/BUDI RAHMAT 

Laporan Wartawan Tribun Pekanbaru Budi Rahmat

TRIBUNNEWS.COM, PEKANBARU - Satu persatu bangunan penitipan dan pemeliharaan anak yatim, jompo dan orang gila dibawah Yayasan Tunas Bangsa disisir Tim dari Dinas Sosial Provinsi Riau dan Lembaga Perlindungan Anak (LPA) Riau.

Setelah panti asuhan dan panti jompo, Minggu (29/1/2017), rumah fakir miskin panti jompo, lansia dan panti asuhan dan pemeliharaan orang gila didatangi.

Dalam bangunan yang terletak di kilometer 20, Kelurahan Sialang Rampai, Kecamatan Tenayan Raya ini setidaknya terdapat 19 orang penghuni.

Enam orang lanjut usia serta 13 dikategorikan orang gila.

Pantauan Tribun Pekanbaru (Tribunnews.com Network), sebuah bangunan yang terdiri dari sepuluh kamar yang rata-rata berukuran 3x3 meter tampak diisi dua sampai tiga orang.

Masing-masing kamar memiliki akses pintu keluar dari besi.

BERITA TERKAIT

Samping kiri bangunan ini terdapat teralis besi.

Di masing-masing kamar terdapat satu toilet yang sama sekali tidak ada sekat apapun.

Untuk kebutuhan minum dan mandi, penghuni disediakan satu ember yang diisi air.

Air yang diberikan juga tidak layak, keruh dan berminyak.

Baca: Balita Ini Tewas Saat Dititipkan di Panti Asuhan

"Ya dengan air ini minumnya dan untuk air cuci dan kakus juga," ujar salah seorang penghuni yang mengaku bernama Andi.

Diajak ngorbol, Andi tampak seperti orang normal saja. Andi sudah sepuluh tahun menghuni panti tersebut.

Halaman
12
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di

Wiki Populer

© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas