Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Niat Memberikan Tumpangan, Malah Jadi Korban Begal Motor.

Di bawah ancaman, korban kemudian diminta menyerahkan handphone dan sepeda motor

Penulis: Budi Rahmat
Editor: Eko Sutriyanto
zoom-in Niat Memberikan Tumpangan, Malah Jadi Korban Begal Motor.
NET
Ilustrasi pembegalan 

Laporan Wartawan Tribun Pekanbaru, Budi Rahmat

TRIBUNNEWS.COM, PEKANBARU- Niat baik memberikan tumpangan, seorang karyawan swasta di Pekanbaru ini malah menjadi korban pelaku begal motor.

Sepeda motor dan handphone korban yang bernama Buki Tarnando (21) lesap dibawa kabur pelaku.

Peristiwa perampasan tersebut berawal dari pertemuan korban dengan seorang lelaki yang tidak dikenalnya di area Pasar Bawah, Pekanbaru.

Lelaki tersebut kemudian meminta tolong kepada korban untuk diantarkan ke wilayah Rumbai.

Korban mengamini permintaan tersebut dengan memberikan tumpangan pada pelaku namun sampai di lokasi yang dituju, pelaku kemudian memaksa korban turun dari sepeda motor.

Di bawah ancaman, korban kemudian diminta menyerahkan handphone dan sepeda motor.

Berita Rekomendasi

Karena takut dengan intimidasi tersebut, korban menyerahkannya ke pelaku.

Kasubag Humas Polresta Pekanbaru, Ipda Dodi Vivino, Selasa (11/4/2017) mengkonfirmasi, kasus perampasan sepeda motor tersebut masih dalam penyelidikan.

"Laporan korban sudah diterima. Pelaku masih dalam lidik," kata Dodi Vivino. 

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas