Warga Aceh Singkil Tangkap Buaya Seberat 800 Kg
Balai Konservasi Sumber Daya Alam (BKSDA) Aceh sudah mengamankan buaya tersebut. Rencananya akan dipindahkan ke habitat baru yang lebih aman.
Editor: Willem Jonata
TRIBUNNEWS.COM, ACEH SINGKIL - Warga Aceh Singkil berhasil menangkap seekor buaya dengan berat 800 kilogram. Buaya itu dinilai meresahkan.
Penangkapan buaya dilakukan warga menggunakan jebakan melalui pancingan, 8 April silam, di Rantau Kendang, Aceh Singkil.
Alhasil, buaya terperangkap sehingga mengakibatkan luka di bagian mulut dan kaki.
Pada 11 April, Balai Konservasi Sumber Daya Alam (BKSDA) Aceh sudah mengamankan buaya tersebut. Petugas memasukkan buaya ke lokasi penangkaran sementara sebelum dipindahkan ke habitat baru yang lebih aman.(*)
Berita Rekomendasi
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.