Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Dua Pelaku Curas Terkapar Setelah Berusaha Kabur Saat Diringkus Polisi

Sat Opsnal Reskrim Polresta Pekanbaru melumpuhkan dua orang tersangka pencurian dengan kekerasan komponen alat berat.

Penulis: Budi Rahmat
Editor: Sugiyarto
zoom-in Dua Pelaku Curas Terkapar Setelah Berusaha Kabur Saat Diringkus Polisi
Tribun Batam / Eko Setiawan
ilustrasi 

Laporan Wartawan Tribun Pekanbaru, Budi Rahmat
TRIBUNNEWS.COM, PEKANBARU- Sat Opsnal Reskrim Polresta Pekanbaru melumpuhkan dua orang tersangka pencurian dengan kekerasan komponen alat berat.

Keduanya terkapar setelah berusaha kabur dan menghindar saat akan diringkus polisi.

Kasatreskrim Polresta Pekanbaru, Kompol Bimo Arianto mengatakan kedua tersangka saat ini diamankan di Mapolresta setelah mendapat perawatan di rumah sakit bhayangkara Polda Riau.

Menurut Bimo selain dua orang tersangka yang berhasil diringkus, pihaknya juga tengah memburu dua orang pelaku lainnya.

"Pengungkapan masih dalam pengembangan. Dua orang rekan tersangka masih dalam pengejaran," terang Bimo, Minggu (30/4/2017).

Kedua tersangka yang kini masih dalam pemeriksaan intensif di Mapolresta Pekanbaru yakni, HG alias Berli (34) serta Z alias Bambang (32).

Menurut Bimo keduanya merupakan warga Pekanbaru.

Berita Rekomendasi

Kedua tersangka dan rekannya dikatakan Bimo melakukan pencurian komponen alat berat di Jalan Air Hitam pada tanggal 02 April 2017 lalu.

Sebelum memastikan menjarah komponen tersebut tersangka terlebih dahulu melumpuhkan penjaga malam.

Pelaku kemudian kabur dengan hasil jarahan dengan nilai puluhan juta.

Berdasarkan hasil olah tempat kejadian perkara dan keterangan saksi serta penyelidikan yang dilakukan polisi akhirnya mendapati lokasi pelaku.

Dua orang berhasil diamankan di Jalan Siak II Pekanbaru.

Polisi juga menyita barang bukti berupa alat dongkrak serta satu set kunci pas dan obeng.

"Kita masih terus lakukan pengembangan. Dua orang ditetapkan DPO," pungkas Bimo. (*)

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas