Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Beredar Kapal yang Berlogo Palu Arit

Petugas mengamankan lima kapak berlogo palu arit dan tulisannya CCCP dan membawanya ke Koramil

Editor: Eko Sutriyanto
zoom-in Beredar Kapal yang Berlogo Palu Arit
TRIBUNJOGJA.COM / Pradito Rida Pertana
Kapak berlogo palu arit yang diamankan oleh pihak Polsek Gondokusuman dan Koramil setempat, Senin (25/9/2017). 

Laporan Reporter Tribun Jogja, Pradito Rida Pertana

TRIBUNNEWS.COM, YOGYAKARTA  - Jajaran Polsek Gondokusuman dan TNI mengamankan beberapa kapak berlogo palu arit yang dijual oleh sebuah toko peralatan outdoor, Senin (25/9/2017).

Kapolsek Gondokusuman, Kompol Solichul Ansor mengatakan, penemuan tersebut bermula saat seorang pemuda mengunjungi toko tersebut siang tadi.

Ketika ia melihat-lihat barang di toko tersebut, tampak ada beberapa kapak berlogo palu arit berada di rak toko peralatan outdoor.

Mengetahui hal tersebut, pemuda tadi melaporkannya ke koramil terdekat, dan dari pihak koramil menghubungi pihaknya guna memastikan kebenaran hal tersebut.

"Jadi tadi siang itu ada orang beli ke toko alat-alat gunung di sekitar Jalan dr Sutomo. Setelah itu dia lihat ada kapak dengan logo palu arit, dan lapor ke koramil. Saya dihubungi koramil dan langsung ke toko itu untuk mengeceknya," katanya saat ditemui di markasnya. Senin (25/9/2017).

Baca: Telepon Penyebar Poster Palu Arit Catut Nama Pejabat Kendal Terdeteksi di Semarang

Berita Rekomendasi

Dari toko tersebut telah diamankan beberapa buah kapak berlogo arit tersebut.

Menurutnya, toko tersebut memliki beberapa cabang dan saat ini pihaknya belum mendapat konfirmasi dari pemilik toko tersebut.

"Kapaknya sudah kita amankan dan dibawa ke koramil, ada tiga tadi dan dari cabang lainnya ada 2, jadi ada 5 kapak berlogo palu arit dan tulisannya CCCP. Pemilik toko belum konfirmasi, tadi hanya ada penjaganya saja yang ditanyai," jelasnya.

Ia menambahkan, saat ini kasus penemuan tersebut telah ditangani Polresta Yogyakarta bersama Koramil setempat.

"Masih dalam pengembangan, dan saat ini sudah ditangani Polresta lewat intelkamnya," pungkasnya.

Sumber: Tribun Jogja
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas