Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Polisi Tertawakan Pemuda Mabuk yang Pakai Celana Dalam Wanita

Lima pemuda mabuk tertangkap tim Elang Polrestabes Semarang di Jalan Malangsari Raya, Tlogosari Kulon, Pedurungan, Kota Semarang.

Editor: Dewi Agustina
zoom-in Polisi Tertawakan Pemuda Mabuk yang Pakai Celana Dalam Wanita
Tribun Jateng/Daniel Ari Purnomo
Personel Elang Polrestabes Semarang memeriksa lima pemuda mabuk di Jalan Malangsari Raya, Tlogosari Kulon, Pedurungan, Kota Semarang, Jumat (3/11/2017) dini hari. TRIBUN JATENG/DANIEL ARI PURNOMO 

Laporan Wartawan Tribun Jateng, Daniel Ari Purnomo

TRIBUNNEWS.COM, SEMARANG - Lima pemuda mabuk tertangkap tim Elang Polrestabes Semarang di Jalan Malangsari Raya, Tlogosari Kulon, Pedurungan, Kota Semarang, Jumat (3/11/2017) dini hari.

Mereka mabuk di halaman warung makan OTI Fried Chicken.

Ditemukan dua botol air mineral ukuran 1,5 liter berisi ciu.

Satu botol di antaranya sudah kosong.

"Saya di sini jaga warung makan, pak. Tidak ikut minum, soalnya saya punya jantung," kata Saiful Anas (29) warga setempat.

Alasan Ipul--sapaannya--tak digubris polisi.

Berita Rekomendasi

Baca: Dedi Mulyadi Masih Bisa Memilih, Tetap di Golkar atau Pindah Partai Lain

Beberapa polisi malah menertawakan kata-kata yang diucapkan Ipul.

"Emangnya yang punya jantung cuma kamu? Saya juga punya. Maksudmu penyakit jantung? Baumu ciu gini masih mengelak," tegas personel Elang.

Ipul tetap diperiksa bersama empat pemuda di lokasi itu.

Polisi menyuruh lima pemuda itu telanjang dada.

Saat pemeriksaan, beberapa personel Elang tiba-tiba menyoraki Ipul.

"Heh, kui sempak duweke sopo? Motife kembangan, koyo sempak wong wedok (Heh, itu celana dalam milik siapa? Motifnya bunga-bunga, mirip celana dalam perempuan)," seru polisi.

Baca: Kades Akhirnya Mau Tanda Tangan, Impian Suswiji Dapat Program Bedah Rumah Terwujud

Seruan polisi itu menarik perhatian polisi lain.

Mereka mendekati Ipul yang berupaya menutupi celana dalamnya.

"Ini bukan punya saya pak. Ini punya garwo (istri) saya. Saya kehabisan sempak (celana dalam). Soalnya kemarin kena hujan," ucap Ipul tersipu malu.

Baca: Mantan Gubernur Aceh Abdullah Puteh Panen Perdana Jagung, Hasilnya Dihibahkan kepada Masyarakat

Ayah dua anak itu mengatakan punya delapan potong celana dalam.

Empat celana dalam milik sang istri, sisanya milik Ipul.

"Kepaksa, pak. Tetapi nyaman juga," katanya.

Lima pemuda itu wajib push-up sebanyak 50 kali dan squad jump 20 kali.

Sumber: Tribun Jateng
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas