Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Anggap Poros Baru Tak Masuk Akal, PKS Dukung Gus Ipul-Azwar Anas di Pilgub Jatim

Oleh karena itu, lanjut dia, PKS sudah pasti akan mendukung pasangan Saifulah Yusuf (Gus Ipul) dan Abdullah Azwar Anas.

Editor: Ferdinand Waskita
zoom-in Anggap Poros Baru Tak Masuk Akal, PKS Dukung Gus Ipul-Azwar Anas di Pilgub Jatim
Tribunnews.com / Rizal Bomantama
Pasangan cagub dan cawagub yang diusung PDIP di Pilkada Jatim 2018 Gus Ipul dan Abdullah Azwar Anas berfoto bersama usai menerima rekomendasi dari Ketua Umum PDIP Megawati Soekarnoputri di DPP PDIP, Jakarta Pusat, Minggu (15/10/2017). 

TRIBUNNEWS.COM, SURABAYA - Partai Keadilan Sejahtera (PKS) menilai koalisi poros tengah tidak masuk akal karena belum juga mengumumkan pasangan calon yang akan diusung dalam Pilkada Jawa Timur 2018.

"Poros baru sangat tidak masuk akal, masak sampai saat ini belum tahu siapa yang akan diusung," kata anggota fraksi PKS DPR RI, Sigit Sosiantomo, saat inspeksi kesiapan kereta api jelang liburan Natal dan Tahun Baru di Stasiun Gubeng Surabaya, Kamis (7/12/2017).

Oleh karena itu, lanjut dia, PKS sudah pasti akan mendukung pasangan Saifulah Yusuf (Gus Ipul) dan Abdullah Azwar Anas.

Baca: Andi Narogong Dituntut Bayar Uang Pengganti 2,1 Juta Dolar AS dan Rp 1,28 Miliar

"Bahkan komunikasi kami jauh sebelum PKB dan PDIP deklarasi mendukung Gus Ipul-Azwar Anas," ungkap Ketua Bidang Wilayah Dakwah Jatijaya DPP PKS ini.

Menurut Sigit, PKS dan Gus Ipul sudah berhubungan baik sejak 2 kali Pilkada Jatim, yakni pada 2008 dan 2013.

Baca: Partai Pengusung Minta Ridwan Kamil Segera Umumkan Pendamping di Pilgub Jabar

Berita Rekomendasi

Saat itu, Gus Ipul digandeng oleh Gubernur Jatim saat ini, yaitu Soekarwo.

Pada Pilkada Jatim tahun depan, tegas Sigit, PKS akan selalu berada di barisan pendukung Gus Ipul meski hingga kini dia mengakui, belum ada surat dukungan resmi dari PKS.

"Yang penting sudah disetujui semua pengurus PKS. Soal surat rekomendasi itu gampang," tuturnya.

Sebelumnya, PKS disebut-sebut akan bergabung dalam koalisi poros tengah bersama Partai Gerindra dan Partai Amanat Nasional (PAN).

Namun, belakangan kabar koalisi tersebut tidak lagi disuarakan. (ACHMAD FAIZAL)

Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul: Tinggalkan Gerindra dan PAN, PKS Dukung Gus Ipul-Azwar Anas di Pilkada Jatim

Sumber: Kompas.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas