Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Ada Vaksin Rabies Gratis di CFD Twin Tower Negara

Pemerintah Kabupaten Jembrana melaksanakan program Pelayanan Kesehatan Hewan gratis yang berlangsung setiap akhir pekan.

Editor: Dewi Agustina
zoom-in Ada Vaksin Rabies Gratis di CFD Twin Tower Negara
Tribun Bali/I Gede Jaka Santhosa
Sejumlah warga di Kabupaten Jembrana tengah membawa hewan peliharaannya guna diberikan vaksin Rabies gratis oleh petugas Dinas Pertanian dan Pangan Bidang Keswan Kesmavet di Twin Tower Negara, Minggu (28/1/2018). TRIBUN BALI/I GEDE JAKA SANTHOSA 

TRIBUNNEWS.COM, NEGARA - Pemerintah Kabupaten Jembrana melaksanakan program Pelayanan Kesehatan Hewan gratis yang berlangsung setiap akhir pekan.

Pantauan Tribun Bali di lapangan, Minggu (28/1/2018), program Pelayanan Kesehatan Hewan ini berlangsung di Twin Tower Negara mulai pukul 07.00 Wita sampai pukul 09.00 Wita atau saat berlangsungnya Car Free Day (CFD).

Puluhan warga tampak silih berganti membawa hewan peliharaannya seperti anjing dan kucing untuk mendapatkan vaksin rabies secara gratis.

Baca: Bertemu 10 Tahun Lalu di Acara Sosialita, Dokter Sonia Sebut Rita Widyasari Sosok Perempuan Menarik

Petugas dari Dinas Pertanian dan Pangan Pemkab Jembrana Bidang Kesehatan Hewan (Keswan) dan Kesehatan Masyarakat Veteriner (Kesmavet), drh Gede Adi Adnyana mengatakan vaksin gratis ini diberikan kepada warga yang hewan peliharaannya belum divaksin rabies seperti anjing, kucing, kera, luwak serta Hewan Penular Rabies (HPR) lainnya.

Semenjak digulirkan awal tahun 2017 lalu, kata Adnyana, program Pelayanan Kesehatan Hewan ini kian ramai dikunjungi oleh warga dengan rata-rata pemberian vaksin Rabies mencapai 35 vaksin per pekan.

Baca: Pelaku Pelecehan Seksual Pasien National Hospital Tertunduk Diam Usai Diperiksa Semalaman

Berita Rekomendasi

"Hewan yang bisa divaksin Rabies usianya minimal harus 1, 5 bulan. Selain vaksin rabies, ada juga suntik gatal, vitamin dan pengobatan lainnya bagi hewan peliharaan warga," tandas Adnyana ketika dikonfirmasi Minggu pagi ini.

Sumber: Tribun Bali
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas