Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

9 Rumah Warga Teluk Kemuning Rusak Disapu Angin Puting Beliung

Musibah bencana alam kembali dialami setidaknya 9 kepala keluarga (KK) di Desa Teluk Kemuning, Kecamatan Pulaulaut Kepulauan Kotabaru.

Editor: Dewi Agustina
zoom-in 9 Rumah Warga Teluk Kemuning Rusak Disapu Angin Puting Beliung
Tribunjogja
puting beliung di Yogyakarta, Selasa (24/4/2018) 

TRIBUNNEWS.COM, KOTABARU - Musibah bencana alam kembali dialami setidaknya 9 kepala keluarga (KK) di Desa Teluk Kemuning, Kecamatan Pulaulaut Kepulauan Kotabaru, Sabtu (26/5/2018) pagi sekitar pukul 05.30 Wita.

Bencana alam puting beliung dialami warga usai bersantap sahur pada 10 Ramadan 1439 hijriah itu setidaknya 9 rumah yang mengalami rusak berat.

Diperoleh informasi, puting beliung memporak porandakan sebagian besar atap bangunan rumah warga, berlangsung begitu cepat dan hanya dalam hitungan detik.

Namun angin kencang bergulung itu, selain merusak bangunan rumah beberapa buah di antaranya ada sampai terlepas atapnya.

Baca: Mimpi Sang Ibunda Bantu Polisi Temukan Jasad Grace Terbungkus Karung di Kebun Singkong

Dikabarkan tidak ada korban jiwa dalam kejadian, namun kejadian itu sempat membuat warga panik. Terlebih warga menjadi korban puting beliung.

Camat Pulaulaut Kepulauan Joko Prayitno dihubungi melalui telepon kepada Banjarmasin Post, membenarkan adanya kejadian puting beliung di Desa Teluk Kemuning.

"Aku ada di Kotabaru (stand pameran). Iya tadi baru dapat kabar," jelas Joko.

Berita Rekomendasi

Joko mengaku belum mengetahui pasti berapa jumlah rumah menjadi korban puting beliung.

Baca: Musuh Koruptor Itu Tak Lagi Bergelut di Dunia Advokat, Dia Pilih Beternak Kambing di Kampung Halaman

"Disana (Teluk Kemuning) tidak ada sinyal," ujar Joko saat coba diminta nomor telepon genggam kades Teluk Kemuning.

Hingga berita diturunkan juga belum didapat konfirmasi Badan Penanggulangan Bencana Daerah Kotabaru. (BANJARMASINPOST.co.id/helriansyah)

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas