Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Setelah Praktek Pungli SIM di Satpas Kediri Dibongkar Mabes Polri, Petugas Jadi Ramah Kepada Pemohon

Pasca operasi tangkap tangan Tim Saber Pungli Mabes Polri, petugas kepolisian yang melayani SIM di Kantor Satpas Polres Kediri menjadi lebih ramah

Editor: Sugiyarto
zoom-in Setelah Praktek Pungli SIM di Satpas Kediri Dibongkar Mabes Polri, Petugas Jadi Ramah Kepada Pemohon
surabaya.tribunnews.com/didik mashudi
Suasana di Satpas SIM Polres Kediri setelah Tim Saber Pungli Mabes Polri melakukan operasi tangkap tangan. 

Namun sekarang calonya sudah tidak ada, sehingga harus melalui jalur biasa ikut ujian tulis dan praktek.

"Katanya ujian prakteknya sulit. Lha saya khan masih baru belajar nyetir lewat kursus mengemudi," ujarnya.

Ny Arin belum dapat memastikan apakah ujiannya nanti lulus atau tidak. Namun waktunya banyak dihabiskan untuk mengurus SIM.

Sementara pantauan Surya di Kantor Satpas Polres Kediri banyak wajah baru personel Satlantas yang menangani operasional SIM. Tidak terlihat lagi Baur SIM Bripka Ika.

Kasubag Humas Polres Kediri AKP Setyabudi sebelumnya menjelaskan, pelayanan SIM tetap berjalan normal tidak ada perubahan.

Diberitakan sebelumnya, Tim Saber Pungli Mabes Polri melakukan OTT di Kantor Satpas SIM Polres Kediri. Petugas menggrebek praktek pungli yang terorganisir melibatkan bawahan hingga atasan Kapolres Kediri.

Petugas mengamankan barang bukti uang tunai hasil pungli sebesar Rp 71.177.000. Satu perwira Iptu Bg diamankan bersama Bripka Ika dan 12 personel bintara polki dan polwan.

Berita Rekomendasi

Ada 5 orang calo yang menjadi operator lapangan diamankan masing-masing, Hr, Al, Bd, Dw dan Yd. Tiga PNS yang bertugas di Satpas SIM juga diamankan bersama dengan 3 orang tenaga pekerja harian lepas (PHL) dan satu petugas bank.

Sumber: Surya
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas