Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Pegawai Honorer Ditemukan Gantung Diri

Korban Halim sehari-hari adalah pegawai honor di Dinas Lingkungan Hidup bagian kebersihan

Editor: Eko Sutriyanto
zoom-in Pegawai Honorer Ditemukan Gantung Diri
NET
Ilustrasi gantung diri 

Laporan Wartawan Tribun Jambi Jaka HB

TRIBUNNEWS.COM, JAMBI  - Mengetahui adiknya yang bernama Setiawan Halim tergantung, Yeni Novita Sari (34) langsung berlari keluar rumah sambil berteriak minta tolong.

Teriakan itu membuat warga Kelurahan Batang Bungo RT 003 berdatangan, Kamis (11/10).

Halim gantung diri tepatnya di ruang tamu rumahnya yang beralamat di RT 003/001 Kelurahan Batang Bungo.

Indra Gulana selaku ketua RT (Rukun Tetangga) mengatakan dirinya mengetahui tak lama setelah Yeni.

Kata Indra, Halim adalah pegawai honor di Dinas Lingkungan Hidup bagian kebersihan.

“Saat saya sampai di lokasi, korban sudah diturunkan kakaknya,” ungkap Indra.

Baca: Warga Desa Kuta Batu Ditemukan Gantung Diri di Dalam Sumur

BERITA REKOMENDASI

Zulkarnain selaku kabid kebersihan Dinas Lingkungan Hidup membenarkan Halim merupakan pegawainya.

“Sudah tiga bulan dia bekerja di tempat saya,” katanya.

Iptu Bagus Faria, Kapolsek Kota Muara Bungo mengatakan, sesuai hasil visum RSUD Hanafie, korban tewas bunuh diri.

“Tidak ditemukan hasil kekerasan di tubuh korban. Barang ukti kita amankan seutas tali yang digunakan korban untuk bunuh diri Rumah sakit menyatakan korban bunuh diri,” ungkapnya.

Iptu Bagus mengatakan motif korban belum diketahui. Namun, Iptu Bagus mengatakan keluarga korban juga sudah mengikhlaskan.


Sumber: Tribun Jambi
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas