Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Ratusan Kios di Pasar Legi Solo Ludes Dilahap Api, Ini Dugaan Sementara Penyebab Kebakaran

Ratusan kios di Pasar Legi Solo tak bisa diselamatkan dari kebakaran hebat, Senin (29/10/2018) sore.

Editor: Hanang Yuwono
zoom-in Ratusan Kios di Pasar Legi Solo Ludes Dilahap Api, Ini Dugaan Sementara Penyebab Kebakaran
TRIBUNSOLO.COM/IMAM SAPUTRO
Para petugas pemadam kebakaran berusaha memadamkan kebakaran di Pasar Legi Solo, Senin (29/10/2018) sore. 

(TribunSolo.com/Imam Saputro)

TRIBUNNEWS.COM, SOLO - Ratusan kios di Pasar Legi Solo tak bisa diselamatkan dari kebakaran hebat, Senin (29/10/2018) sore.

"Ratusan ini yang terbakar, mulainya dari sisi barat utara dan terus merembet, jumlah pastinya belum tahu," kata Kepala Dinas Perdagangan, Subagiyo, Senin (29/10 /2018).

"Di atas sekitar 250 kios dan kalau melihat sebagian sisi barat utara terbakar semua," kata dia.

Subagiyo mengatakan tim keamanan pasar sudah berusaha memadamkan api ketika diketahui ada korsleting.

"Dari laporan ke saya, tadi waktu api muncul tim keamanan sempat berusaha memadamkan api, sudah 39 APAR tapi api terus membesar," kata Subagiyo.

Baca selengkapnya >>>

Berita Rekomendasi
Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas