Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Lagi-lagi Trenggiling Masuk Rumah Warga, BKSDA Curiga Ada yang Sengaja Memelihara

Balai Konservasi Sumber Daya Alam (BKSDA) turun tangan mengamankan trenggiling yang masuk di rumah warga, Gang D, Jalan Belimbing, Denpasar.

Editor: Dewi Agustina
zoom-in Lagi-lagi Trenggiling Masuk Rumah Warga, BKSDA Curiga Ada yang Sengaja Memelihara
Tribun Bali/Busrah Ardans
Trenggiling yang ditemukan warga di Gang D Jalan Belimbing, Denpasar saat dievakuasi oleh BKSDA, Senin (7/1/2019). TRIBUN BALI/BUSRAH ARDANS 

TRIBUNNEWS.COM, DENPASAR - Balai Konservasi Sumber Daya Alam (BKSDA) turun tangan mengamankan trenggiling yang masuk di rumah warga, Gang D, Jalan Belimbing, Denpasar, Sabtu (5/1/2019).

Dalam operasi penjemputan BKSDA yang digelar Senin (7/1/2019) pagi, Kepala Resort BKSDA Denpasar, I Nyoman Alit Suardana mengatakan temuan tersebut merupakan kali kedua.

Hal ini menimbulkan kecurigaan ada yang sengaja memelihara hewan langka dan dilindungi tersebut.

Ia bahkan berencana akan melakukan sidak di wilayah Pasar Burung dan sekitarnya.

Meski ia sendiri belum mengetahui dimana lokasi pastinya.

"Sebelumnya, juga ada penemuan tahun 2018 lalu. Sama dengan satwa ini. Jadi saya agak berpikir apa ada orang di kos-kosan yang memelihara ini," kata dia.

"Kalau ada seperti ini di Pasar Burung tidak berani dia. Akan kami tangkap. Ancamannya 5 tahun penjara dan denda Rp 100 juta. Kemungkinan ada sidak, ya mungkin. Cuma memang secara pasti kami belum dapat di mana kos-kosan (lokasi yang dicurigai) itu," ucap dia.

Baca: 1.000 Porsi Makanan Katering Buat Tamu Undangan Tak Kunjung Datang Hingga Pesta Pernikahan Berakhir

Berita Rekomendasi

Dia menduga ada yang menyimpan di kos-kosan.

"Mungkin dia naruh-naruh di tempat kos-nya dulu, atau transaksi di mana, itu yang sekarang kita hadapi. Bukan lagi seperti dahulu yang dipajang," ungkapnya.

BKSDA kini terus melakukan sosialisasi mengenai satwa dilindungi dan peraturan baru yang akan segera diterbitkan.

"Kami terus lakukan sosialisasi ke Pasar Burung hingga 2020 menyoal satwa-satwa yang dilindungi seperti Cak Ijo yang sudah masuk satwa dilindungi. Kami akan bikin berita acara kepemilikan sebelum undang-undang berlaku," ujarnya.

"Jadi nanti diimbau kepada masyarakat agar mendaftarkan burung Cak Ijo yang sudah dimiliki sebelum peraturan ini terbit," jelasnya.

Ia mengimbau bagi masyarakat yang menemukan satwa langka dan dilindungi untuk langsung menginformasikan pada BKSDA dan menghubungi nomor call center 0361 720063.

Penemuan kali ini berawal dari I Ketut Gede Yasa Ariana (28) yang terkejut melihat hewan 'aneh' yang tiba-tiba masuk rumahnya, Sabtu (5/1/2019) malam lalu.

Baca: Salah Satu Bayi Kembar Yulita Ditahan di RS Malaysia, Salurkan Bantuan untuk Tebus Biaya Persalinan

Sebelum hewan itu masuk ke dalam rumah, ia sempat mendengar gonggongan anjing miliknya.

Kemudian, asisten rumah tangga Yasa yang pertama kali melihat hewan tersebut berteriak histeris.

"Awalnya masuk ke rumah sekitar jam 10 malam. Dia digonggongin anjing. Terus masuk ke rumah dan menggulung gitu. Kita gak tahu apa, ribut pembantu saya di sini," kata Yasa Ariana.

Yasa yang juga tidak mengetahui hewan itu jenis apa, langsung mencari informasi lewat internet.

Baru kemudian ia tahu bahwa hewan itu adalah trenggiling yang merupakan hewan langka dan dilindungi yang beraktivitas aktif di malam hari (nokturnal).

Dia kemudian berinisiatif mengkandangkan sementara.

Trenggiling yang ditemukan warga di Gang D Jalan Belimbing, Denpasar saat dievakuasi oleh BKSDA, Senin (7/1/2019). TRIBUN BALI/BUSRAH ARDANS
Trenggiling yang ditemukan warga di Gang D Jalan Belimbing, Denpasar saat dievakuasi oleh BKSDA, Senin (7/1/2019). TRIBUN BALI/BUSRAH ARDANS (Tribun Bali/Busrah Ardans)

"Nah saat itu lihat dia gulung-gulung gitu. Saya pakai kayu, dorong dia masuk ke dalam kandang. Awalnya gak berontak tapi pas dekat lampu dia sempat berontak. Mungkin karena dia hewan nokturnal (aktif malam hari) jadi begitu lihat cahaya paling anti dia. Baru dimatikan lampunya dia diam,"

"Saya terus coba cek di Google ternyata hewan ini langka dan dilindungi. Jadi saya bilang, besok pagi (Minggu kemarin) aja saya hubungi BPBD atau BKSDA dan instansi terkait untuk diamankan," ujar Yasa saat disambangi di rumahnya, Minggu (6/1/2019) kemarin.

Sebelumnya, beberapa bulan lalu, ada juga binatang yang sama masuk ke rumah tetangganya.

"Beberapa bulan lalu, ada yang lebih besar lagi masuk di sebelah rumah saya ini. Itu lebih besar dan panjang. Tapi sudah diamankan sama BKSDA," kata dia mengingat kembali.

Artikel ini telah tayang di Tribun-bali.com dengan judul Dua Kali Trenggiling Masuk Rumah Warga, BKSDA Curiga Ada yang Sengaja Memelihara Hewan Langka

Sumber: Tribun Bali
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas