Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Polri Sebut Istri Terduga Teroris Sibolga Ledakkan Diri

Mabes Polri menyatakan istri dari terduga teroris Husain alias Abu Hamzah di Sibolga, Sumatera Utara, telah meledakkan diri.

Penulis: Vincentius Jyestha Candraditya
Editor: Hendra Gunawan
zoom-in Polri Sebut Istri Terduga Teroris Sibolga Ledakkan Diri
Istimewa
Polisi mengevakuasi warga yang berada di lokasi teror bom di Sibolga, Selasa (12/3/2019) 

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Vincentius Jyestha

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Mabes Polri menyatakan istri dari terduga teroris Husain alias Abu Hamzah di Sibolga, Sumatera Utara, telah meledakkan diri.

Karopenmas Divisi Humas Polri Brigjen Pol Dedi Prasetyo mengatakan kejadian itu terjadi pada Rabu (13/3) sekira pukul 02.00 WIB.

"Info dari lapangan, untuk istri terduga teroris sekira pukul 02.00 WIB meledakkan diri," ujar Dedi, ketika dikonfirmasi, Rabu (13/3/2019).

Baca: Paras Cantik Kekasih Cristiano Ronaldo Basah dengan Air Mata Melihat CR7 Hat-trick untuk Juventus

Ia mengatakan jika aparat kepolisian di lapangan tengah menunggu tim Laboratorium Forensik (Labfor) dan Inafis untuk melakukan olah tempat kejadian perkara (TKP).

Selain itu, aparat di lapangan belum bisa masuk ke kediaman terduga teroris. Jenderal bintang satu itu menyebut masih terdapat sisa-sisa bom.

"Saat ini masih menunggu tim Labfor dan inafis untuk olah TKP. Tim belum bisa masuk karena diduga masih ada sisa-sisa bom yang membahayakan petugas," jelasnya.

Berita Rekomendasi

Sebelumnya diberitakan, Densus 88 Antiteror masih terus berusaha melakukan negosiasi dengan istri dan anak terduga teroris Husain alias Abu Hamzah yang berada di kediamannya di Sibolga, Sumatera Utara, Selasa (12/3).

Baca: Giliran Uni Eropa Resmi Larang Penerbangan Seri Boeing 737-800 dan 900

"Saat ini kami masih bernegosiasi," ujar Kadiv Humas Polri Irjen Pol Mohammad Iqbal ketika dikonfirmasi, Selasa (12/3/2019).

Selain itu, ia mengatakan jika petugas Densus 88 belum bisa memasuki kediaman Husain. Alasannya, kata mantan Wakapolda Jawa Timur itu, ada dugaan terdapat benda-benda berbahaya.

Lebih lanjut, jenderal bintang dua tersebut menyatakan proses negosiasi akan terus dilakukan untuk meminimalisir jumlah korban.

"Petugas belum masuk ke dalam rumah tersangka karena patut diduga di dalamnya terdapat benda-benda berbahaya. Intinya kami meminimalisir korban," tukas Iqbal.

Seperti diketahui, Densus 88 Antiteror menangkap terduga teroris bernama Husain alias Abu Hamzah di Sibolga, Sumatera Utara, Selasa (12/3).

"Benar, bahwa pada hari ini Selasa 12 Maret 2019, pukul 14.23 WIB telah dilakukan penangkapan terhadap diduga pelaku TP Terorisme atas nama Husain aka Abu Hamzah di Sibolga," ujar Kadiv Humas Polri Irjen Pol Mohammad Iqbal, ketika dikonfirmasi, Selasa (12/3/2019).

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas