Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Viral Masjid Megah di Tengah Hutan Miliki Halaman Luas, Begini Wujudnya

Masjid megah yang berlokasi di tengah hutan kini sedang viral di media sosial. Masjid tersebut diketahui berada di Gowa, Sulawesi Selatan.

Penulis: Febia Rosada Fitrianum
Editor: Ayu Miftakhul Husna
zoom-in Viral Masjid Megah di Tengah Hutan Miliki Halaman Luas, Begini Wujudnya
https://www.facebook.com/photo.php?fbid=999906330359775&set=pcb.999906430359765&type=3&theater;
Akun Facebook Luchyana Make Up mengunggah foto masjid megah yang berada di tengah hutan. Masjid tersebut berlokasi di Gowa, Sulawesi Selatan. 

TRIBUNNEWS.COM - Masjid megah yang dibangun di tengah hutan sedang menjadi sorotan dan viral di media sosial, Facebook.

Masjid megah tersebut tersebar luar di media sosial, setelah diunggah oleh akun Luchyana Make Up.

Berdasarkan penelusuran dari akun Luchyana Make Up, masjid megah yang viral tersebut lokasinya berada di desa Bontoloe.

Tepatnya di Kecamatan Bontolempangan, Kabupaten Gowa, Sulawesi Selatan.

Pada unggahan di akun tersebut membagikan beberapa foto yang menunjukkan kemegahan masjid.

Selain itu, disertakan juga video perjalanan hingga sampai ke masjid di tengah hutan.

Akun Luchyana Makeup mengunggah foto masjid megah yang dihiasi dengan beberapa kubah warna emas.

Berita Rekomendasi

Terdapat empat kubah berukuran kecil dan satu kubah berukuran lebih besar di tengah masjid.

Dinding masjid sendiri dicat menggunakan warna abu-abu.

Selain itu, masjid tersebut mempunyai delapan menara berwarna krem yang berada di samping kubah kecil.

Masjid megah tersebut dikelilingi oleh dinding pendek berwarna krem dan emas.

Masjid di Tengah Hutan
Tampak belakang masjid megah di tengah hutan yang sedang viral.

Akun Luchyana Make Up memperlihatkan lokasi masjid yang benar-benar ada di tengah hutan.

Sekeliling masjid megah tersebut masih terdapat banyak pohon.

Lingkungan di sekitar masjid juga sepi dan terdengar sunyi.

Namun, pada unggahan  pada video di akun Luchyana Make Up telah dihapus.

Berdasarkan hasil tangkapan layar dari video diunggah oleh akun Luchyana Make Up, memperlihatkan masjid megah di tengah hutan tersebut memiliki halaman yang cukup luas.

IST | Facebook Luchyana Make Up
IST | Facebook Luchyana Make Up (Masjid megah yang disebut-sebut berada di tangah hutan di Sulawesi)
Akun Luchyana Make Up juga membagikan video bagaimana perjalanannya menuju masjid di tengah hutan.

Jalan yang harus ditempuh sebagian ada yang belum diaspal,

Sebagian lagi sudah dicor sehingga lebih rata.

Kedua sisi jalan masih terdapat semak-semak dan juga pepohonan.

Jalan yang dilalui juga sempit, hanya cukup untuk satu mobil saja.

Untuk sampai ke masjid megah di tengah hutan, pemilik akun Luchyana Makeup harus melewati turunan yang cukup terjal dengan kondisi jalan yang belum rata.

Sehingga harus hati-hati jika ingin berkunjung ke masjid megah di tengah hutan ini.

Hingga kini, belum diketahui nama dari masjid tersebut.

Sebelum dihapus postingan tersebut telah ditonton 911.967 tayangan dan terus bertambah.

Serta dibagikan sebanyak 28.000 kali oleh para warganet.

(*)

(Tribunnews.com/Febia Rosada Fitrianum)

Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas