Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

VIRAL Video Ujian Praktik Membuat Roket Air Bikin Netizen Kangen Masa Sekolah, Ini Cerita Pengunggah

Viral video kenangan saat ujian praktik membuat roket air. Video itu diunggah oleh akun TikTok @hanifahheheh, Kamis (1/10/2020).

Penulis: Nuryanti
Editor: Garudea Prabawati
zoom-in VIRAL Video Ujian Praktik Membuat Roket Air Bikin Netizen Kangen Masa Sekolah, Ini Cerita Pengunggah
TikTok/hanifahheheh
Viral video kenangan saat ujian praktik membuat roket air. 

"Seharusnya acara perpisahan diadakan setelah ujian nasional."

"Acara perpisahan akan diadakan oleh sekolah berupa wisuda dan liburan ke Bali," jelasnya.

Baca: VIRAL Kisah Haru Dzikru Rahman Raih Beasiswa Kuliah dari Gojek, Akui Bangga Miliki Ayah Driver Ojol

Baca: VIRAL Video Siswi SMA Tempel Kertas Hafalan di HP Saat Buat Tugas Online, Pengunggah Ungkap Faktanya

Baca: Deretan Warung Mi Ayam yang Pernah Viral, Pakai Trik Beri Harga Murah hingga Gratis

ken2
viral video kenangan SMA

Tugas Membuat Roket Air

Hanifah menyampaikan, membuat roket air merupakan tugas dari guru fisika yakni Miming Widyawati.

Siswa kelas XII IPA 1 diminta untuk membuat dan mengamati ilmu dasar fisika yang terjadi saat roket air diluncurkan.

"Kami disuruh untuk membuat roket air, lalu mengamati ilmu dasar fisika apa saja yang terjadi pada saat peluncuran roket."

"Kami meluncurkan roket dari ujung lapangan sekolah, hingga roket tersebut mendarat di luar gerbang," terang dia.

Baca: Viral Polisi Peras Turis Jepang Rp 1 Juta, Aipda IMW Dipenjara 28 Hari Hingga Mutasi Demosi

Baca: Ini Daftar Harga Tanaman Janda Bolong atau Monstera, Tanaman Hias yang Viral Dikalangan Masyarakat

Baca: Pukul Punggung Anak Pakai Kursi Kayu, Ayah Bocah yang Viral Dibuang Orangtua Tak Terlihat Menyesal

Berita Rekomendasi

Mereka merasa senang karena roket air tersebut bisa meluncur jauh seperti dalam video.

"Kami semua tidak menyangka bahwa roket tersebut bisa meluncur jauh semua di luar perkiraan kami."

"Hal itu membuat kami sekelas langsung bersorak kegirangan dengan hasil peluncuran roket tersebut," paparnya.

ken3
viral video kenangan SMA

Mengenai video viralnya, Hanifah mengaku tak menyangka sebelumnya.

Dirinya juga merasa senang, karena unggahannya mendapat komentar positif dari warganet.

"Saya tidak menyangka bahwa video yang saya upload akan seviral ini," ungkap dia.

"Tentunya saya juga sangat senang karena banyak yang berkomentar positif tentang video yang saya buat," pungkasnya.

Baca: Mabes Polri Damaikan Perseteruan Kapolres Blitar dan Kasat Sabhara yang Viral di Media Sosial

Baca: Bocah Penghafal Al Quran yang Viral Mengigau Sambil Ngaji di RS Meninggal Dunia, Sempat Koma 4 Hari

Baca: Viral Video TikTok Liburan ke Negara Komunis, WNI Ini Buktikan Korea Utara Tak Seseram Dugaannya

Berikut sejumlah komentar warganet atas video viral itu:

"Surabaya nih jadi kangen lomba paskib di sana."

"Huwa seru banget, kangen sekolah sih."

"Kenapa jadi gara-gara lagunya."

"Mereka yang praktek gue yang seneng."

"Sekolah gua mana ada praktek ginian."

(Tribunnews.com/Nuryanti)

Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas