VIRAL Kakek 67 Tahun Setiap Hari Jalan Kaki Jualan Poster, Tak Punya Biaya Obati Stroke yang Diidap
Kisah kakek penjual poster bernama Maman (67) asal Bandung menarik perhatian warganet.
Penulis: Nuryanti
Editor: Garudea Prabawati
TRIBUNNEWS.COM - Kisah penjual poster bernama Maman (67) menarik perhatian warganet.
Warga Bandung, Jawa Barat, itu menjajakan dagangannya dengan berjalan kaki.
Sri Astuti mengunggah kisah penjual poster itu di akun TikTok @srikhrsm, Jumat (23/10/2020).
Ia bertemu dengan Maman di dekat Universitas Pendidikan Indonesia (UPI) Bandung, Kamis (15/10/2020).
Menurutnya, kakek tersebut mengalami stroke pada tubuh bagian kanan.
Namun, Maman belum bisa berobat karena terkendala biaya.
Pasalnya, uang hasil jualan hanya cukup untuk makan sehari-hari.
"Penghasilannya cukup untuk makan, untuk berobat tidak," ujar Astuti saat dihubungi Tribunnews.com, Minggu (25/10/2020).
Baca juga: Foto Komodo Hadang Truk Viral di Media Sosial, BTNK Keluarkan Surat Edaran Penutupan Pulau Rinca
Baca juga: VIRAL Kisah Kakek 67 Tahun Penjual Poster di Bandung, Masih Semangat Bekerja dan Tak Mau Minta-minta
Sebelumnya, Maman sudah sempat mencari pengobatan untuk stroke yang dialami.
Kini penjual poster tersebut pasrah, karena kondisinya belum ada perubahan
"Dulu sering berobat dan tak kunjung sembuh."
"Akhirnya bapak membiarkan, jadi kayak sudah pasrah," ungkapnya.
Baca juga: Viral Foto Komodo Hadang Truk di Pulau Rinca, Bintang Emon : Ambil Aja Semua Bos
Baca juga: VIRAL Foto Komodo Hadang Truk Proyek di Taman Nasional, Kementerian LHK Beri Penjelasan
Astuti berhasil mengumpulkan donasi sebesar Rp 80 juta untuk membantu Maman.
Ia dan pihak yang terlibat akan segera menyerahkan uang yang sudah terkumpul.
Mengenai videonya yang mendapat respons positif warganet, dirinya mengaku senang.
Astuti pun berharap, banyak orang akan lebih peduli terhadap sesama.
Berikut keterangan dalam video itu:
"Umur bapak maman 67 tahun, beliau tinggal berdua sama istrinya.
Beliau tiap hari jalan kaki jualan kalender dan poster untuk anak2.
Baliau mengalami sakit stroke bagian kanan, tangannya juga kayak susah digerakin guys.
Mau berobat pun katanya gak ada uang.
Sehari penghasilannya rata2 Rp 60 ribu, itu pun untuk modal poster Rp 40 ribu dan sisanya untuk kebutuhannya.
Aku salut banget, di usia 67 tahun ditambah lagi sakit. Masih semangat buat cari nafkah," tulisnya.
Baca juga: Viral Kepulan Asap di Dekat Masjid Istiqal, Polisi : Ada Kabel Listrik yang Terbakar
Baca juga: Viral Foto Komodo Hadang Truk: BOPLBF Minta Tak Berasumsi dari Foto, Anggota DPR Ingatkan KLHK
Unggahan Astuti mendapat sejumlah komentar dari warganet seperti berikut:
"Kenapa saya pengin jadi kaya? karena pengin bantu yang begini."
"Saya malu sama beliau yang masih semangat tapi terkadang suka banyak yang ngeluh dan kurang bersyukur."
"Salut banget yang kayak gini, masih cari nafkah walaupun sakit ga minta-minta."
"Asli sampe netes air mata, panjang umur ya pak."
"Paling gak tega kalau lihat beginian."
"Langsung inget ayah, sehat selalu bapak."
Baca juga: Viral Infeksi Masker Kain, Berawal dari Jerawat dan Luka Semakin Parah Berujung Operasi
Baca juga: VIRAL Video Anak Kecil Tak Kenali Ayah yang Sudah Lama Tak Bertemu, Tolak Digendong dan Ajakan Main
(Tribunnews.com/Nuryanti)