Wanita Ini Dapat Tanaman Duda Bolong setelah Kehilangan Janda Bolong, Ini Kisah Lengkapnya
Perempuan dari Lampung, Novia Risa Pasa (21) kehilangan tanaman janda bolong di rumahnya.
Penulis: Nuryanti
Editor: Garudea Prabawati
TRIBUNNEWS.COM - Perempuan dari Lampung, Novia Risa Pasa (21) kehilangan tanaman janda bolong di rumahnya.
Novia pun mengaku heran, karena janda bolong itu diganti dengan tanaman lain.
Sang pencuri juga membuat lubang agar tanaman yang ditukar itu mirip janda bolong.
Kisah itu diunggah Novia di akun TikTok @noviarp07, Rabu (17/2/2021).
Ia kehilangan tanaman janda bolong tersebut pada Selasa (16/2/2021).
Baca juga: VIRAL Baliho Angkringan Pilkada, Daftar Caleg Diganti Menu, Mulai Sega Kucing hingga Esseme Bakule
Baca juga: VIRAL Sekelompok Pemuda Dirikan Komunitas Sosial Khusus Bantu Lansia, Ini Kisahnya
Baca juga: VIRAL Aksi Maling Ganti Janda Bolong dengan Tanaman Lain, Sengaja Dibolongi agar Terlihat Mirip
Novia memiliki tanaman hias tersebut setelah diberi teman ibunya pada November 2020 lalu.
"Saat ibu saya keluar rumah, dia melihat janda bolongnya telah hilang."
"Diganti tanaman sirih gading yang sengaja dibolongi, lalu ditaruh di pot itu," ujarnya saat dihubungi Tribunnews.com, Jumat (19/2/2021).
Sampai saat ini belum diketahui siapa orang yang telah mencuri tanamannya.
"Belum tahu siapa pelaku yang sudah mengambilnya," ungkap dia.
Dapat Duda Bolong
Setelah kehilangan tanaman janda bolong, Novia lalu mendapat duda bolong dari sang adik.
Tanaman duda bolong itu didapat adiknya setelah mencari di hutan.
"Adik saya yang bungsu mendengar kejadian itu beserta teman-temannya," katanya.
"Temannya bilang bahwa dia tahu tempat tanaman janda bolong di hutan."
"Dia dan temannya pulang-pulang membawa tanaman sejenis janda bolong."
"Kalau orang lain bilang itu duda bolong," papar perempuan tersebut.
"Lalu duda bolong yang diberi adik saya langsung ditanam di pot," sambungnya.
Baca juga: Masyarakat Diminta Melapor Jika Anaknya Menjadi Korban Jambret yang Viral di Depok dan Jaksel
Baca juga: VIRAL Mahasiswa Rakit Setir Kemudi untuk Game dari Bahan Bekas, Enggan Beli Asli dengan Harga Jutaan
Baca juga: Sosok Tain Orang Pertama Unggah Video Viral, Tak Ikut-ikutan Beli Mobil Baru Meski Dapat Rp 9,7 M
Meski begitu, Novia mengaku kesal melihat tanaman hiasnya telah dicuri.
Ia heran dengan aksi pencuri yang mengganti janda bolongnya dengan tanaman lain.
"Awalnya saya kesal, kok bisa gitu orang maling tanaman."
"Tapi saya tertawa karena maling itu sempat-sempatnya menukar sama sirih gading yang dibolongi sendiri," imbuh dia.
Baca juga: Viral Emak-emak Kendarai Motor Matic Masuk Tol Jagorawi, Polisi Ungkap Kronologinya
Baca juga: Viral Banjir Berwarna Putih Seperti Susu di Sunter Jakarta Utara, Ini Kata Warga Setempat
Baca juga: Viral Momen Sungkeman Ambyar Karena Tisu Menempel di Bulu Mata, Ini Makna Sungkeman Sesungguhnya
Berikut keterangan dalam unggahan Novia:
"Hati-hati buat emak-emak yang punya janda bolong berubah jadi janda boong, kok bisa?
Jadi aku punya janda bolong udah layu. Terus aku rawat, udah seger.
Daunnya ada 5, kemarin sore pas siram tanaman daunnya tinggal 3 lagi, yang 2 diambil maling.
Paginya aku lihat janda bolongnya udah berubah jadi janda boong gini," tulisnya.
Baca juga: Terungkap Sudah Sosok di Balik Video Viral Warga Tuban Borong Mobil Baru, Pria Ini Beri Pengakuannya
Baca juga: VIRAL Video Gadis Buat Perkenalan dengan Bahasa Asing hingga Isyarat, Akui Pelajari Secara Autodidak
Baca juga: Viral Video Cowok Pakai Mobil Pick Up saat Jemput Pacar Pulang Kerja, Ternyata Ini Kisah di Baliknya
(Tribunnews.com/Nuryanti)