Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Teka-teki Sate Beracun Terungkap, Polisi Tangkap Perempuan Misterius Pemesan Makanan Bersianida Itu

Misteri sate beracun yang memakan satu bocah do Bantul Yogyakarta akhirnya terungkap.

Editor: Hendra Gunawan
zoom-in Teka-teki Sate Beracun Terungkap, Polisi Tangkap Perempuan Misterius Pemesan Makanan Bersianida Itu
ISTIMEWA
ILUSTRASI 

TRIBUNNEWS.COM, YOGYAKARTA -- Misteri sate beracun yang memakan satu bocah do Bantul Yogyakarta akhirnya terungkap.

Polisi telah menangkap seorang perempuan yang diduga adalah pelakunya.

Perempuan misterius tersebut yang mengirimkan sate sehingga jatuh korban.

Sate itu sendiri sebenarnya bukan buat korban, tapi buat orang lain.

Kasat Reskrim Polres Bantul, AKP Ngadi enggan memberikan keterangan secara gamblang.

Namun ia menyebut perempuan misterius yang diamankan sesuai dengan keterangan saksi.

Baca juga: WNA Asal India Pembunuh Istri Ditemukan Tewas di Hotel, Mulut Dipenuhi Busa, Kasus Tetap Berjalan

"Tunggu besok ya. Iya sesuai dengan yang disampaikan oleh Bandiman,"katanya singkat, Minggu (02/05/2021).

Berita Rekomendasi

Ia pun enggan menyebutkan dimana perempuan misterius tersebut diamankan.

"Ya tunggu besok,"sambungnya.

Kendati demikian ia memastikan identitas perempuan tersebut sudah dikantongi.

Pihaknya pun akan segera menyelenggarakan konferensi pers terkait kasus sate beracun tersebut.

"Akan kami sampaikan besok (konferensi pers), sekitar jam 09.00 atau 10.00,"ujarnya.

Sebelumnya diberitakan seorang bocah berinisial NFP (8) meninggal dunia setelah menyantap sate yang dibawa oleh Bandiman, ayahnya, Minggu (25/04/2021).

Baca juga: Sempat Dikira Tewas Dibunuh, Gadis Cantik asal Malang Ini Meninggal Gara-Gara Ini

Sate yang dibawa Bandiman tersebut pemberian sosok perempuan misterius yang memesan jasa pengiriman secara offline.

Perempuan misterius tersebut meminta Bandiman mengirimkan makanan ke Bangunjiwo, Kasihan, Bantul kepada seseorang berinisial T.

Namun saat sampai di lokasi, T sedang berada di luar kota.

T juga tidak mengenal pengirim dan merasa tidak memesan makanan.

Baca juga: Kronologi Suami Bunuh Istri Dibantu 2 Temannya di Kukar, Pelaku Jerat Leher Korban Pakai Tali

Kemudian makanan tersebut diberikan kepada Bandiman.

Sesampainya di rumah, Bandiman dan keluarganya menyantap sate tersebut saat berbuka puasa.

Namun sayangnya sate tersebut mengandung racun dan akhirnya merenggut nyawa putra sulungnya. (Christi Mahatma Wardhani)

Foto-foto Pengunjung Pasar Tanah Abang Membeludak 200

Artikel ini telah tayang di TribunJogja.com dengan judul BREAKING NEWS : Pengirim Paket Sate Misterius di Bantul Terkuak

Sumber: Tribun Jogja
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas