Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Sekda Nias Utara Terjaring Razia Hiburan Malam, Sempat Mengaku ASN Dinkes Kabupaten

Ia pun menegaskan jika memang Sekda Nias Utara tersebut jadi tersangka soal narkotika maka akan langsung dicopot.

Editor: Malvyandie Haryadi
zoom-in Sekda Nias Utara Terjaring Razia Hiburan Malam, Sempat Mengaku ASN Dinkes Kabupaten
ISTIMEWA/TRIBUN MEDAN M Fadli Taradifa
Sekda Nias Utara, Yafeti Nazara, terciduk pesta narkoba di sebuah tempat karaoke di Kota Medan, Sumatera Utara, Minggu (13/6/2021). 

Itu ada surat undangan beliau hadir di Medan," kata Yusman Zega, Selasa (15/6/2021). 

Dia menjelaskan, Yafeti Nazara saat itu sempat meminta untuk berangkat lebih awal, yakni Jumat (11/6/2021) dengan alasan naik pangkat. 

"Jadi dia ambil SK kenaikan pangkatnya di kantor BKD Provinsi Sumut.

Jadi dia bilang, karena sudah keluar SK kenaikan pangkatnya dan dia mau jumpa dengan orang BKD," kata Yusman Zega. 

Karena ingin mengambil langsung SK kenaikan pangkatnya, dia pun mengizinkan Yafeti Nazara pergi ke Medan.

"Karena bupati juga lagi di Jakarta," sambungnya. 

Sementara untuk hari Senin (14/6/2021), seharusnya Yafeti Nazara rapat di kantor Gubernur Sumut.

Berita Rekomendasi

Namun Yusman Zega belum mengetahui rapat persoalan apa. 

Ia pun mengungkapkan sampai saat ini Yafeti Nazara masih di Polrestabes Medan karena tersangkut penangkapan saat razia protokol kesehatan (prokes). 

Baca juga: Kisah Sekda Nias Utara Tertangkap Konsumsi Ekstasi di Razia Prokes Polres Medan, Tes Urine Positif

Diduga kuat, pesta narkoba yang dilakukan Yafeti Nazara ini berhubungan dengan kenaikan pangkatnya.

Sebelumnya, Sekda Nias Utara Yafeti ditangkap di KTV 201 karaoke Bosque Jalan Adam Malik, Kelurahan Silalas, Kecamatan Medan Barat.

Saat diamankan petugas Polrestabes Medan, Yafeti Nazara diduga masih 'ketinggian' pil ekstasi.

Dia diamankan bersama dua pejabat BUMD masing-masing Yuliman Azwir Zega (42), pejabat BUMD warga Jalan KL Yos Sudarso Kilometer 3,8 Saewae, Kecamatan Gunung Sitoli, Nias.

Ronald Alexander Ginting (39), pegawai BUMD warga Jalan Rebab No 43 Kelurahan Titi Rantai, Kecamatan Medan Baru, Kota Medan.

Halaman
1234
Sumber: Tribun Medan
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas