Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

POPULER Regional: Pembicaraan Gibran dan Rocky Gerung | Honorer Terima Uang Transfer Rp 14,8 T

Berita populer regional dalam 24 jam terakhir. Pembicaraan Gibran dan Rocky Gerung hingga honorer DPRD Buol terima uang transfer Rp 14,8 triliun.

Penulis: Nanda Lusiana Saputri
Editor: Pravitri Retno W
zoom-in POPULER Regional: Pembicaraan Gibran dan Rocky Gerung | Honorer Terima Uang Transfer Rp 14,8 T
Istimewa
Wali Kota Solo Gibran Rakabuming menyambangi kediaman Rocky Gerung di Bogor, Jawa Barat, Jumat (23/9/2022). 

TRIBUNNEWS.COM - Berikut berita populer regional dalam 24 jam terakhir.

Wali Kota Solo Gibran Rakabuming Raka mengungkapkan isi pembicaraannya dengan Rocky Gerung.

Lalu, dokter muda di Takalar meninggal sehari menjelang pernikahan karena sakit.

Kemudian, oknum polisi di Cirebon tega merudapaksa anak sambungnya.

Selanjutnya, heboh honorer DPRD Buol menerima uang transfer hingga 14,8 triliun.

Berita lain, pasangan suami istri di Karo tega aniaya keponakannya yang masih berusia 4 tahun.

Baca juga: Gibran Rakabuming Disebut Ingin Berguru, Begini Jawaban Rocky Gerung

Dihimpun Tribunnews.com, Selasa (27/9/2022), berikut berita populer regional selama 24 jam terakhir:

Berita Rekomendasi

1. Gibran Ungkap Pembicaraan dengan Rocky Gerung: Otak Kosong Dungu Dibahas

Wali Kota Solo Gibran Rakabuming Raka mendapat banyak kritik dari Rocky Gerung.

Tidak hanya Gibran, Rocky juga mengkritik Presiden Joko Widodo.

Gibran menyambangi kediaman Rocky Gerung di Bogor, Jawa Barat, belum lama ini.

Gibran menilai kritikan yang dilayangkan Rocky Gerung kepadanya tersebut merupakan hal yang wajar dan sangat rasional.

Tak hanya itu, suami Selvi Ananda ini mengaku banyak mendapat masukan dan kritikan. Ada dua poin yang menjadi fokus dalam pembahasan itu.

BACA SELENGKAPNYA >>>

2. Dokter asal Takalar Meninggal Sehari Jelang Pernikahan karena Sakit, Kisahnya Viral di Medsos

(Kiri) Foto Alif Adeyani bersama calon istrinya, Indah Lestari Alwi dan (Kanan) Ucapan duga atas meninggalnya Alif Adeyani dari Ikatan Keluarga Alumni Fakultas Kedokteran Universitas Muhammadiyah Makassar. Berikut kisah viral dokter asal Takalar meninggal sehari jelang pernikahan karena sakit.
(Kiri) Foto Alif Adeyani bersama calon istrinya, Indah Lestari Alwi dan (Kanan) Ucapan duga atas meninggalnya Alif Adeyani dari Ikatan Keluarga Alumni Fakultas Kedokteran Universitas Muhammadiyah Makassar. Berikut kisah viral dokter asal Takalar meninggal sehari jelang pernikahan karena sakit. (Kolase Tribunnews.com: Facebook.com/sule.takalar)

Kisah seorang dokter meninggal sehari jelang pernikahannya datang dari Kabupaten Takalar, Sulawesi Selatan.

Diketahui, dokter muda tersebut bernama Alif Adeyani.

Alif meninggal dunia pada Sabtu (24/9/2022) sekitar pukul 21.30 Wita.

Alif rencananya akan mempersunting dr Indah Lestari Alwi, wanita yang ia cintai, pada Minggu (25/9/2022).

Namun takdir berkata lain, Alif terlebih dahulu menghadap ke sang Khaliq.

BACA SELENGKAPNYA >>>

3. Oknum Polisi di Cirebon Tega Rudapaksa Anak Sambung

Ilustrasi pelecehan - Oknum polisi berpangkat Brigadir Polisi Satu (Briptu) diamankan karena diduga merudapaksa anak sambungnya. Oknum berinisial CH itu diduga melakukan tindak kekerasan fisik dan seksual kepada korban.
Ilustrasi pelecehan - Oknum polisi berpangkat Brigadir Polisi Satu (Briptu) diamankan karena diduga merudapaksa anak sambungnya. Oknum berinisial CH itu diduga melakukan tindak kekerasan fisik dan seksual kepada korban. (ISTIMEWA)

Oknum polisi berpangkat Brigadir Polisi Satu (Briptu) diamankan karena diduga merudapaksa anak sambungnya.

Oknum berinisial CH itu diduga melakukan tindak kekerasan fisik dan seksual kepada korban.

Kapolresta Cirebon, Kombes Pol Arif Budiman, mengatakan tersangka diamankan setelah dilaporkan istrinya atas tindakan tersebut dan langsung ditahan untuk menjalani pemeriksaan lebih lanjut.

Penangkapan tersangka berawal dari laporan ibu kandung korban pada akhir Agustus 2022 yang langsung ditindaklanjuti Unit PPA Satreskrim Polresta Cirebon.

Setelah serangkaian proses penyelidikan, kasus itu pun dinaikkan statusnya ke tahap penyidikan, kemudian mengamankan tersangka pada 6 September 2022.

BACA SELENGKAPNYA >>>

4. HEBOH Honorer DPRD Buol Terima Uang Transfer Rp 14,8 Triliun ke Rekening Pribadi

Honorer sekretariat DPRD Buol berinisial NS kaget setelah menerima transferan dana Rp 14,8 triliun di rekening pribadinya.
Honorer sekretariat DPRD Buol berinisial NS kaget setelah menerima transferan dana Rp 14,8 triliun di rekening pribadinya. (HO)

Seorang honorer Sekretariat DPRD Buol, Sulawesi Tengah, berinisial NS kaget setelah menerima transferan dana Rp 14,8 triliun di rekening pribadi.

Lalu ia membawa rekeningnya itu ke Kantor DPRD Buol untuk memperlihatkan kepada Sekretaris Dewan (Sekwan), Ketua DPRD Buol, serta rekan-rekannya.

Ketua DPRD Buol, Srikandi Batalipu, melihat buku rekening staf tersebut.

Legislator Golkar Buol tersebut meminta NS melapor ke Polres Buol.

Sekretariat DPRD Buol berinisial NS kaget setelah menerima transferan dana Rp 14,8 triliun di rekening pribadinya.

BACA SELENGKAPNYA >>>

5. Pasangan Suami Istri di Karo Aniaya Ponakannya yang Masih Berumur 4 Tahun

ilustrasi - Pasangan suami istri, warga Kecamatan Tiganderket, Kabupaten Karo, Josis Sembiring dan Mariati melakukan penganiayaan terhadap seorang balita berusia empat tahun.
ilustrasi - Pasangan suami istri, warga Kecamatan Tiganderket, Kabupaten Karo, Josis Sembiring dan Mariati melakukan penganiayaan terhadap seorang balita berusia empat tahun. (net)

Pasangan suami istri, warga Kecamatan Tiganderket, Kabupaten Karo, Sumatera Utara, bernama Josis Sembiring dan Mariati melakukan penganiayaan terhadap seorang balita berusia empat tahun.

Korban merupakan keponakan kedua pelaku.

Saat ini kedua pelaku telah diamankan di Mapolres Tanah Karo.

Kasi Humas Polres Tanah Karo, Iptu M Sahril menjelaskan, awal mula kejadian penganiayaan ini terungkap setelah Polsek Payung mendapatkan informasi dan laporan dari kepala desa tempat korban dan pelaku tinggal.

Sabtu kemarin kepala desa mengaku jika korban sedang menjalani perawatan intensif di RSU Kabanjahe.

BACA SELENGKAPNYA >>>

(Tribunnews.com)

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas