Kronologi Sekda NTT Tewas Setelah Mobil yang Ditumpanginya Masuk Jurang, Terjepit Badan Mobil 2 Jam
Tim SAR mengevakuasi kendaraan yang digunakan Domu Warandoy pada Minggu 2 Oktober 2022 dinihari sekira pukul 01.40 Wita.
Editor: Hasanudin Aco

TRIBUNNEWS.COM, KUPANG - Sekretaris Daerah atau Sekda NTT Domu Warandoy tewas setelah mobil yang ditumpanginya masuk dalam jurang di Jalan Frans Seda Kota Kupang, Nusa Tenggara Timur (NTT).
Tim SAR mengevakuasi kendaraan yang digunakan Domu Warandoy pada Minggu 2 Oktober 2022 dinihari sekira pukul 01.40 Wita.
Tim SAR dipimpin Kepala Kantor Pencarian dan Pertolongan Kelas A Kupang, I Putu Sudayana untuk mengevakuasi mobil Sekda NTT, Domu Warandoy.
"Pada pukul 01.55 Wita Tim Rescue yang tiba di lokasi kejadian langsung melaksanakan evakuasi terhadap seorang korban yang terjepit badan mobil yang juga adalah pengemudi kendaraan," kata Putu Sudayana, Minggu (2/10/2022).
Baca juga: Sekda NTT Tewas dalam Lakalantas, Kapolresta Kupang : Evakuasi Lama karena Korban Terjepit
Ia menjelaskan, Tim Rescue sempat mengalami hambatan dalam melaksanakan evakuasi namun berkat dukungan dan peran Tim SAR gabunganbungan yang terlibat dilapangan proses evakuasi akhirnya bisa dilakukan.
"Pada pukul 04.15 Wita korban berhasil dievakuasi dalam keadaan meninggal dunia dan selanjutnya di evakuasi ke Rumah Sakit Bhayangkara Kupang," jelasnya.
Proses evakuasi berlangsung hingga dua jam lamanya.
Korban dalam kondisi terhimpit badan mobil.
Evakuasi berlangsung dari pukul 01.55 Wita hingga 04.15 Wita.
I Putu Sudayana yang memimpin langsung proses evakuasi menyampaikan ucapan apresiasi kepada tim SAR Gabungan yang terlibat dalam pelaksanaan Operasi SAR.
Ia juga menyampikan duka cita yang mendalam atas berpulangnya Bapak Domu Warandoy SH, M.Si.
"Semoga Amal Ibadah dan Karya-karya beliau semasa hidup diterima oleh Tuhan Yang Maha Esa serta seluruh Keluarga yang ditinggalkan diberikan kekuatan ketabahan dan penghiburan," katanya.
Polisi Olah TKP
Satuan Lalu Lintas Polresta Kupang Kota telah melakukan olah Tempat Kejadian Perkara (TKP) kecelakaan tunggal Sekda NTT Domu Warandoy.
Dalam peristiwa ini mobil yang dikemudikan almarhum terjepit pohon lontar di ruas Jalan Frans Seda Kelurahan Fatululi, Kecamatan Oebobo, Kota Kupang.
Pada lokasi tersebut, polisi juga telah memasang garis polisi (police line) antara pohon lontar dan pinggir badan jalan Frans Seda, tempat bagian kanan mobil tersebut terjepit.
Pada lokasi kejadian juga ada sejumlah masker dan toples kecil yang ikut terjatuh dari dalam mobil tepat di bawah pohon lontar tersebut.
Kasat Lantas Polresta Kupang Kota AKP Andri Aryansyah S.IK. mengatakan pihaknya melakukan olah TKP di lokasi kejadian.
Memastikan posisi kendaraan yang ditumpangi oleh yang bergerak dari arah Hotel Debytos menuju ke lokasi kejadian posisinya menurun.
Sedangkan di lokasi agak datar sehingga mobil terjungkal dam bagian pintu kanan mobil tersangkut diantara batang pohon lontar dan sebuah batu di pinggir jalan.
Terhadap barang bukti mobil fortuner tersebut saat ini telah diamankan karena kondisi bodinya rusak dan hancur.
Atas kejadian tersebut, pihaknya meminta kepada masyarakat untuk selalu mengutamakan keselamatan dalam berlalu-lintas di jalan raya dan tidak melaju kencang, serta memperhatikan kondisi ruas jalan sekitar.
Artikel ini telah tayang di Pos-Kupang.com dengan judul Sekda NTT Meninggal, Tim SAR Ungkap Sekda Domu Warandoy Terjepit Selama Dua Jam Dalam Mobil