Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Daftar UMP, UMK, UMR Kabupaten Gunungkidul, DIY 2023

Besaran Upah Minimum Kabupaten/Kota (UMK) Kabupaten Gunungkidul, Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY) tahun 2023 naik 7,86 persen.

Penulis: Yurika Nendri Novianingsih
Editor: Whiesa Daniswara
zoom-in Daftar UMP, UMK, UMR Kabupaten Gunungkidul, DIY 2023
Tribunnews.com
Ilustrasi Uang. - Besaran UMK Kabupaten Gunungkidul, Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY) tahun 2023 naik. 

TRIBUNNEWS.COM - Besaran Upah Minimum Kabupaten/Kota (UMK) Kabupaten Gunungkidul, Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY) tahun 2023 telah resmi naik.

Pemerintah Daerah (Pemda) DIY telah mengumumkan Upah Minimum Kabupaten/Kota (UMK) 2023 pada Rabu (7/12/2022).

Mengutip TribunJogja, UMK Gunungkidul 2023 ditetapkan sebesar Rp2.049.266,00.

Adapun kenaikan tersebut hanya 7,86 persen, yakni selisih Rp149.226,00 dari UMK 2022 yang sebesar Rp1,9 juta.

Menanggapi pengumuman tersebut, Ketua Dewan Pimpinan Cabang Konfederasi Serikat Pekerja Seluruh Indonesia (DPC KSPSI) Gunungkidul, Budiyana menyatakan angka tersebut sudah sesuai kesepakatan.

"Itu sudah sesuai dengan kesepakatan dalam sidang pleno Dewan Pengupahan beberapa waktu lalu," jelasnya.

Baca juga: Daftar UMP, UMK, UMR Kota Magelang, Jawa Tengah 2023

Selain KSPSI, Budi mengatakan Dewan Pengupahan juga melibatkan sejumlah pihak terkait.

BERITA REKOMENDASI

Antara lain dari Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Gunungkidul, asosiasi pengusaha, hingga akademisi.

Ia tak menampik jika kenaikan tersebut terbilang tipis.

"Memang tipis, tapi kami memahami kondisi ekonomi saat ini juga belum stabil," kata Budi.

KSPSI Gunungkidul sendiri sebelumnya mengusulkan kenaikan sebesar 10 persen.

Pertimbangannya adalah kenaikan harga BBM yang memicu inflasi dan kenaikan harga bahan pokok.

Data UMP dan UMK di DIY 5 tahun terakhir

Berikut data UMP dan UMK DIY dalam 5 tahun terakhir, seperti dilansir Tribunjogja.com dari laman resmi Badan Pusat Statistik (BPS) DIY, yogyakarta.bps.go.id:

UMP dan UMK Tahun 2018

  • UMP DIY: Rp 1.454.154
  • UMK Yogyakarta: Rp 1.709.150
  • UMK Sleman: Rp 1.574.550
  • UMK Gunungkidul: Rp 1.454.200
  • UMK Bantul: Rp 1.572.150
  • UMK Kulon Progo: Rp 1.493.250

Baca juga: Daftar UMP, UMK, UMR Kabupaten Sampang, Jawa Timur Tahun 2023

UMP dan UMK Tahun 2019

  • UMP DIY: Rp 1.570.923
  • UMK Yogyakarta: Rp 1.848.400
  • UMK Sleman: Rp 1.701.000
  • UMK Gunungkidul: Rp 1.571.000
  • UMK Bantul: Rp 1.649.800
  • UMK Kulon Progo: Rp 1.613.200

UMP dan UMK Tahun 2020

  • UMP DIY: Rp 1.704.608
  • UMK Yogyakarta: Rp 2.004.000
  • UMK Sleman: Rp 1.846.000
  • UMK Gunungkidul: Rp 1.705.000
  • UMK Bantul: Rp 1.790.500
  • UMK Kulon Progo: Rp 1.750.500

UMP dan UMK Tahun 2021

  • UMP DIY: Rp 1.765.000
  • UMK Yogyakarta: Rp 2.069.530
  • UMK Sleman: Rp 1.903.500
  • UMK Gunungkidul: Rp 1.842460
  • UMK Bantul: Rp 1.805.000
  • UMK Kulon Progo: Rp 1.770.000

UMP dan UMK Tahun 2022

  • UMP DIY: Rp 1.840.916
  • UMK Yogyakarta: Rp 2.153.970
  • UMK Sleman: Rp 2.001.000
  • UMK Gunungkidul: Rp 1.900.000
  • UMK Bantul: Rp 1.916.848
  • UMK Kulon Progo: Rp 1.904.275

(Tribunnews.com/Yurika)(TribunJogja.com/Alexander Aprita)

Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas