Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Sopir Truk Tewas Mengenaskan di dalam KMP Catlyn yang Sadar di Pelabuhan Merak Banten

Kepala BPTD Banten, Benny Nurdin Yusuf menuturkan bahwa kecelakaan itu murni kecelakaan atas kelalaian korban

Editor: Eko Sutriyanto
zoom-in Sopir Truk Tewas Mengenaskan di dalam KMP Catlyn yang Sadar di Pelabuhan Merak Banten
net
Ilustrasi mayat- usrizal (51), warga asal Pulau Punjung meninggal setelah mengalami kecelakaan saat masih berada di atas kapal di Pelabuhan Merak, Minggu (20/8/2023) sekitar pukul 21.47 WIB. Saat itu KMP Catlyn yang sandar di Pelabuhan ASDP Merak tepatnya di dermaga 1. 

Laporan Wartawan TribunBanten.com, Ahmad Tajudin

TRIBUNNEWS.COM,  KOTA CILEGON - Yusrizal (51), warga asal Pulau Punjung meninggal setelah mengalami kecelakaan saat masih berada di atas kapal di Pelabuhan Merak, Minggu (20/8/2023) sekitar pukul 21.47 WIB.

Saat itu KMP Catlyn yang sandar di Pelabuhan ASDP Merak tepatnya di dermaga 1.

Kepala KSKP Pelabuhan Merak, IPTU Wisnu Bramantyo mengatakan, awalnya truk mitsubishi fuso berwarna oranye dengan nomor polisi BE 8670 YO yang dikendarai korban saat itu mengalami mogok.

"Sewaktu melakukan bongkar muat, kendaraan korban mengalami mogok," katanya kepada TribunBanten.com, melalui pesan singkat, Senin (21/8/2023).

Pada saat kendaraannya mogok, korban meminta bantuan untuk di jumper aki kepada supir mobil truck jenis cold diesel box warna putih dengan plat nomor A 9521 ZB.

Baca juga: Tim Aksi Cepat KPLP, BASARNAS, TNI, dan POLRI Temukan 2 Korban Kecelakaan KM Dewi Indah Noor 1

Truk diesel tersebut, terparkir bersebelahan dengan mobil milik korban.

Berita Rekomendasi

Setelah korban menjumper kendaraan truck miliknya yang mogok dengan menggunakan bantuan aki kendaraan truck cold diesel dari posisi luar kendaraan.

Tepatnya korban menjumper kendaraannya di sebelah samping kanan kendaraan.

"Pada waktu itu juga kendaraan truk milik korban menyala dan melaju tanpa kendali," ungkapnya.

Meski saat itu korban sudah berusaha untuk menghentikan kendaraannya.

Namun pada saat yang bersamaan, kendaraan korban menyerempet kendaraan truck jenis Hino dengan plat nomor B 9845 BIO yang berada di depannya.

"Sehingga mengalami benturan kencang menyebabkan korban terjepit," katanya.

Seorang sopir truck bernama Yusrizal (51) asal Pulau Punjung dikabarkan meninggal dunia terjepit truk di Pelabuhan Merak.
Seorang sopir truck bernama Yusrizal (51) asal Pulau Punjung dikabarkan meninggal dunia terjepit truk di Pelabuhan Merak. (Dok/KSKP Pelabuhan Merak)

Akibat dari insiden itu, korban dinyatakan meninggal dunia.

Halaman
12
Sumber: Tribun Banten
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas