Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Terlibat Kasus Narkoba, Selebgram Adelia Putri Ditangkap, Polisi Dalami Perannya dalam Kasus TPPU

Ditresnarkoba Polda Lampung menangkap seorang selebgram bernama Adelia Putri Salma yang diduga terlibat jaringan narkoba internasional.

Editor: Abdul Muhaimin
zoom-in Terlibat Kasus Narkoba, Selebgram Adelia Putri Ditangkap, Polisi Dalami Perannya dalam Kasus TPPU
Kolase/Sripoku.com
Selebgram asal Palembang APS ditangkap polisi karena diduga terlibat jaringan narkoba internasional. Berikut fakta-faktanya. 

TRIBUNNEWS.COM - Polisi masih mendalami keterlibatan selebgram Adelia Putri Salma dalam kasus pengedaran narkoba jaringan internasional.

Selain terlibat kasus narkoba, Adelia Putri Salma diduga juga terlibat tindak pidana pencucian uang (TPPU).

Selebgram asal Palembang, Sumatra Selatan ini diamankan Ditresnarkoba Polda Lampung sejak Sabtu (26/8/2023).

Polda Lampung menduga pencucian uang dilakukan Adelia Putri Salma dan suaminya, Kadapi alias David.

Hal itu dikatakan Kapolda Lampung Irjen Pol Helmy Santika seusai peringatan hari jadi Tekab 308 di Mapolda Lampung, Rabu (30/8/2023).

Baca juga: Terlibat Kasus Narkoba, Selebgram Adelia Ikuti Jejak Suaminya yang Sempat Ditahan di Nusakambangan

Ia menjelaskan, ada dugaan pembelian barang mewah seperti mobil dan lainnya bersumber dari narkoba.

"Iya, kami menduga aliran dana yang dibelikan berbagai macam barang mewah berasal dari transaksi narkoba," kata Helmy.

Berita Rekomendasi

Ia menegaskan, polisi akan terus menyelidiki kasus tersebut.

"Ini kan pengembangan dari serangkaian pengungkapan jaringan narkotika yang dilakukan secara bersama-sama," tuturnya.

"Jadi bukan hanya Polda Lampung, tetapi juga Polda Banten, Polda Kalsel hingga Mabes Polri telah dilibatkan untuk mengungkap kasus tersebut," lanjut Helmy.

Polri juga telah bekerja sama dengan kepolisian di Malaysia dan Thailand untuk mengungkap kasus tersebut.

Baca juga: Kekayaan Selebgram APS Disorot, Diduga Terlibat Kasus Narkoba, Mobil Mewah hingga Mini Market Disita

"Dan dari jaringan-jaringan itu kami pelajari lalu. Kemudian ada dugaan ada aliran dana yang mengalir kepada selebgram Adelia Putri Salma," jelasnya.

Jajaran Direktorat Reserse Narkoba (Ditresnarkoba) Polda Lampung mengamankan Adelia Putri Salma di Palembang, Sabtu (26/8/2023) lalu.

Polisi juga mengamankan Albert Antara, sepupu Kadapi yang merupakan suami Adelia di Bekasi, Jawa Barat.

"Kami juga berhasil mengamankan Albert Antara, yang merupakan sepupu suami dari selebgram asal Palembang Adelia Putri Salma," kata Diresnarkoba Polda Lampung Kombes Pol Erlin Tangjaya.

"Tersangka Albert ini menempati rumah milik Kadapi dan Adelia Putri Salma di Bekasi, Jawa Barat," kata Erlin.

Polisi menggeledah rumah Adelia di Bekasi.

Polisi sebelumnya menginterogasi Kadapi yang merupakan bandar narkoba.

Baca juga: Selebgram di Palembang Terlibat Jaringan Narkoba Internasional, Punya Minimarket dan 6 Mobil Mewah

Kadapi adalah narapidana yang tengah menjalani hukuman di Lapas Nusakambangan.

Kadapi ditangkap Polda Sumatera Selatan dan BNNP pada April 2017 silam.

Erlin mengatakan, Albert Antara berperan sebagai penerima aliran dana.

Albert juga menguasai aset-aset hasil penjualan sabu dari Kadapi.

Ia mengatakan, dari hasil penangkapan tersebut, polisi telah menyita barang bukti.

Barang bergerak yang disita berupa enam mobil mewah, yakni Toyota Alphard B 214 DEL, Mitsubishi Pajero BG 1629 TD, dan BMW K 404 FI.

Selanjutnya, Toyota Innova F 1520 IJ, Jaguar B 2132 PBK, dan Mercedes-Benz B 196 FRL.

"Kami juga menyita perhiasan emas, buku rekening, dan ATM milik para tersangka," terang Erlin.

Saat ini enam mobil mewah tersebut terparkir di halaman Mapolda Lampung.

Artikel ini telah tayang di TribunLampung.com dengan judul Polda Lampung Endus Praktik Pencucian Uang oleh Selebgram Adelia Putri

Sumber: Tribun Lampung
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas