Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Hutan Gunung Lawu Kembali Terbakar, Api Menyala sejak Jumat Sore dan Belum Padam hingga Sabtu Pagi

Api membakar dua titik kawasan hutan Gunung Lawu, masing-masing 1,5 dan 3 hektare lahan.

Penulis: Muhammad Renald Shiftanto
Editor: Suci BangunDS
zoom-in Hutan Gunung Lawu Kembali Terbakar, Api Menyala sejak Jumat Sore dan Belum Padam hingga Sabtu Pagi
Istimewa
Kawasan hutan di Gunung Lawu, Karanganyar, Jawa Tengah terbakar sejak Jumat (22/9/2023). Api membakar dua titik kawasan hutan Gunung Lawu, masing-masing 1,5 dan 3 hektare lahan. 

TRIBUNNEWS.COM - Hutan Gunung Lawu di Kabupaten Karanganyar, Jawa Tengah, kembali terbakar.

Api mulai membakar hutan di lereng Gunung Lawu sejak Jumat (22/9/2023), sekira pukul 13.00 WIB.

Sartono selaku Asisten Perhutani (Asper) Bagian Kesatuan Pengelolaan Hutan (BKPH) Lawu Utara KPH Surakarta mengatakan, api membakar tanaman rimba campur.

"Api itu membakar jenis tanaman rimba campur," ucap Sartono, Jum'at (22/9/2023).

Api membakar di dua titik, yakni petak 44-2 dan 39-1.

Lahan yang terbakar masing-masing 1,5 dan 3 hektare.

Api pertama kali diketahui oleh warga yang kemudian melaporkan ke petugas.

Berita Rekomendasi

"Melihat titik api itu, kemudian warga melaporkan ke KRPH dan Mandor, lantas kami meminta bantuan relawan untuk memadamkan api tersebut," ucap Sartono, seperti yang dikutip dari TribunSolo.com.

Ia menambahkan, petak 44-2 sudah berhasil dipadamkam pada 15.32 WIB.

Baca juga: Sudah 16 Jam Kebakaran Hutan Gunung Lawu Belum Padam Kini Api Menjalar ke Tahura 

"Kondisi petak 39-1 belum padam karena lokasi curam dan sulit sehingga kami sedikit kesusahan memadamkan api," lanjut Sartono.

Ditanya soal kerugian, pihak terkait masih menghitungnya.

"Untuk kerugian atas kebakaran ini masih dalam perhitungan, namun langkah-langkah kami penanggulangan yang di ambil yaitu membuat ilaran agar api tidak merabat lebih jauh," kata Sartono.

Sulitnya Pemadaman

Sartono menambahkan, pihak relawan kesulitan memadamkan api karena lokasi di petak 39-1 yang sulit untuk dijangkau.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas