Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Viral Tenda Hajatan di Lereng Merbabu Porak Poranda Diamuk Angin, Acara Tetap Digelar di Teras Rumah

Sebuah video yang memperlihatkan kondisi tenda yang porak poranda akibat diterjang angin kencang menjadi viral di media sosial.

Penulis: Isti Prasetya
Editor: Suci BangunDS
zoom-in Viral Tenda Hajatan di Lereng Merbabu Porak Poranda Diamuk Angin, Acara Tetap Digelar di Teras Rumah
Tangkapan Layar Instagram
Sebuah video yang memperlihatkan kondisi tenda yang porak poranda akibat diterjang angin kencang menjadi viral di media sosial. 

TRIBUNNEWS.COM - Sebuah video yang memperlihatkan kondisi tenda porak poranda akibat diterjang angin kencang menjadi viral di media sosial.

Dalam video tersebut, tampak tenda luas dengan nuansa putih oranye itu berantakan.

Mulai dari Atap seng, rigging, panggung kayu, dan beberapa dekorasi di langit-langit tenda pun rusak akibat terjangan badai di lereng Gunung Merbabu.

Dalam narasi yang tertulis, peristiwa itu terjadi di Kecamatan Selo, Kabupaten Boyolali, Provinsi Jawa Tengah.

Video itu menjadi viral setelah diunggah oleh akun Instagram @infokabarsalatiga pada Minggu (21/1/2024).

Hingga artikel ini ditulis, unggahan tersebut telah mendapatkan 263 ribu penayangan.

Mengutip TribunSolo.com, insiden robohnya tenda hajatan tersebut terjadi di rumah Parmin warga Dukuh Ngargosari, Desa Senden, Kecamatan Selo, Kabupaten Boyolali pada Kamis (18/1/2023) sore.

Berita Rekomendasi

Beruntung, tidak ada korban dalam musibah ini.

Hanya saja total kerugian dari insiden tersebut, mencapai Rp100 juta.

Hal tersebut diungkapkan oleh seorang warga setempat bernama Eko Rusmanto.

"Banyak barang yang rusak. Kerugian sekitar Rp 100 an juta," ujarnya, saat ditemui pada Rabu (24/1/2023).

Baca juga: Viral Pengamen Cuma 6 Jam Kerja Hasilkan Rp500 Ribu, Satpol PP Yogyakarta: Berulang Kali Kena Razia

Eko menceritakan, badai angin tersebut menerjang setelah akad nikah digelar.

Sehingga acara resepsi pun dibatalkan digelar pada hari tersebut, sebab sebagian tenda yang masih berdiri lalu dibongkar.

Kemudian, resepsi tetap digelar pada hari berikutnya namun dengan acara yang singkat dan sederhana.

Halaman
12
Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas