Kisah Masiroh, PMI di Suriah asal Indramayu Dianggap Keluarga sudah Meninggal Ternyata Masih Hidup
Keluarga sudah mencari tahu keberadaan Masiroh namun hasilnya selalu nihil dan setelah 19 tahun terungkap fakta perempuan itu masih hidup
Editor: Eko Sutriyanto
Tribun Cirebon/Handhika Rahman
Sopiyah (56) saat menangis membayangkan anaknya yang ternyata masih hidup, di kediamannya di Desa Pranggong, Kecamatan Arahan, Kabupaten Indramayu, Senin (5/2/2024). Anaknya di Suriah 19 tahun dan dianggap sudah meninggal
Menurut keterangan Masiroh, disampaikan Sopiyah, saat ini ia tidak bisa pulang karena paspor miliknya hilang ketika perang yang berlangsung di Suriah.
Selain itu, pihak majikan tempatnya bekerja sekarang juga belum mengizinkan anaknya tersebut pulang ke tanah air.
"Tolong pak, tolong pulangkan anak saya.
Anak saya juga mau sekali pulang, sekarang anak saya ada di Aleppo Suriah," ujar dia.
Artikel ini telah tayang di TribunJabar.id dengan judul Sosok Masiroh, TKW Asal Indramayu 19 Tahun Hilang hingga Dianggap Meninggal, Terungkap Ada di Suriah
Berita Rekomendasi