Lagi Asik Mancing, 3 Remaja di Semarang Dikagetkan dengan Mayat Bayi yang Terbungkus Plastik
Mereka menemukan mayat bayi terbungkus plastik saat mancing di Sungai Tuntang, Kecamatan Bawen, Semarang, Jawa Tengah, Rabu (20/3/2024).
Penulis: Muhammad Renald Shiftanto
Editor: Bobby Wiratama
Erwin lantas meraba gulungan tersebut dan merasakan benda keras.
Erwin sempat mengira bungkusan tersebut adalah buah mangga.
"Setelah dibuka dan didapati bayi perempuan dengan kondisi meninggal dunia yang terbungkus mukena warna hijau lumut tersebut," imbuhnya.
Anom mengatakan, VEP meninggalkan bayi di toilet karena takut ketahuan telah melahirkan.
"Dia takut kalau ketahuan telah melahirkan dan juga malu kalau ketahuan," jelasnya, Kamis (7/3/2024).
Sementara itu, status VEP sendiri adalah seorang janda.
Dikutip dari TribunSolo.com, diduga bayi yang ditinggalkan tersebut merupakan hasil hubungan gelap VEP.
Sehingga, membuat tersangka malu dan akhirnya berbuat nekat.
"Pelaku ini mengaku meninggalkan bayinya dalam kondisi meninggal dunia setelah dibungkam dengan mukena sesaat setelah ia lahirkan di dalam toilet pabrik garmen tersebut," jelasnya.
"Betul (bayi dibungkam) dengan sengaja," imbuhnya.
AKP Anom juga mengatakan, VEP melahirkan bayinya sendiri tanpa bantuan orang lain.
"Melahirkan di toilet sendiri. Iya, sendiri tanpa bantuan orang lain. Dilakukan sendiri," katanya.
Butuh setidaknya enam bulan pihak kepolisian menetapkan VEP jadi tersangka.
Ternyata, pihak kepolisian melihat kondisi kesehatan di psikologis ibu bayi.
Kini, VEP dijerat 341 KUHPidana dengan ancaman pidana penjara paling lama 7 tahun.
Sebagian artikel ini telah tayang di TribunSolo.com dengan judul MOTIF Ibu Buang Bayinya di Toilet Pabrik Wonogiri, Ngaku Takut dan Malu Ketahuan Melahirkan Anak
(Tribunnews.com, Muhammad Renald Shiftanto)(Kompas.com, Dian Ade Permana)(TribunSolo.com, Erlangga Bima Sakti)