4 Fakta Temuan Kerangka Ibu dan Anak di Bandung Barat, Pertama Kali Ditemukan oleh Mantan Suami
Inilah sejumlah fakta penemuan kerangka ibu dan anak di Kabupaten Bandung Barat. Warga mengira keduanya telah pindah rumah beberapa tahun lalu
Penulis: Muhammad Renald Shiftanto
Editor: Facundo Chrysnha Pradipha
"Posisi saat ditemukan, kerangka tersebut terbaring di tempat tidur,"
"Jadi, yang ditemukan ada dua kerangka yang diduga ibu dan anak, posisinya di dua kasur yang berbeda," kata Kusmawan seperti yang diwartakan TribunJabar.id.
Ia juga menuturkan, kondisi pagar tergembok saat mantan suami hendak masuk ke rumah.
"Namun saat akan masuk ke dalam rumah, kondisi pagar pintunya tergombok,"
"Sehingga, suaminya menghubungi RT dan warga untuk minta bantuan dengan menjebol," ujarnya saat ditemui di lokasi, Senin (29/7/2024) sore.
Diperkirakan, ibu dan anak tersebut sudah meninggal sejak enam tahun lalu.
Pihaknya pun masih melakukan penyelidikan dan menunggu hasil autopsi terkait penyebab kematian.
"Jenazah sementara ini kita kembalikan dulu kepada keluarga, apakah mau dilakukan indentifikasi lanjutan atau tidak, jadi kita akan meminta keterangan terlebih dahulu," ujar Kusmawan.
3. Dikira Pindah rumah
Baca juga: Awal Penemuan Kerangka Ibu dan Anak, Mantan Suami Dobrak Pintu, Terakhir Komunikasi Tahun 2018
Tetangga korban, Ai Suryati (54) menceritakan, ia terakhir bertemu dengan ibu dan anak tersebut sebelum pandemi Covid-19.
Lama tak bertemu, Ai mengira keduanya sudah pindah rumah.
"Kabarnya pernah meminta surat pindah ke RT dan RW, apalagi selama ini warga pun tidak pernah mencium bau mayat dari rumah itu," kata Ai, dikutip dari TribunJabar.id.
4. Rumah Dijual
Rumah ditemukannya ibu dan anak yang tinggal kerangka tersebut pun terlihat tak terurus.
Cat tembok telah memudar dan halaman rumah sudah ditumbuhi rumput liar.
Namun, di bagian rumah terdapat tulisan bahwa rumah ini dijual.