Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

24 Anggota TNI-Polri Gugur Sepanjang 2024 akibat Aksi Brutal KKB di Papua, 29 Warga Sipil Tewas

Sepanjang tahun 2024 sebanyak 37 personel gabungan TNI-Polri menjadi korban saat melawan KKB.

Editor: Dewi Agustina
zoom-in 24 Anggota TNI-Polri Gugur Sepanjang 2024 akibat Aksi Brutal KKB di Papua, 29 Warga Sipil Tewas
Istimewa
Kapolda Papua Irjen Pol Patrige Renwarin mengungkapkan sepanjang tahun 2024 sebanyak 37 personel gabungan TNI-Polri menjadi korban saat melawan Kelompok Kriminal Bersenjata (KKB) di wilayah hukum Polda Papua. Polisi saat olah TKP di kios milik Brigpol Johan Herik Sibarani, korban penembakan OTK di Lanny Jaya. 

Laporan Jurnalis Tribun-Papua.com, Lidya Salmah

TRIBUNNEWS.COM, JAYAPURA - Kapolda Papua Irjen Pol Patrige Renwarin mengungkapkan sepanjang tahun 2024 sebanyak 37 personel gabungan TNI-Polri menjadi korban saat melawan Kelompok Kriminal Bersenjata (KKB) di wilayah hukum Polda Papua.

Dari jumlah tersebut, sebanyak 24 anggota gugur, yakni 16 anggota TNI dan 8 anggota Polri.

Sisanya mengalami luka-luka.

"Jadi, selama 2024 tercatat 37 personel TNI-Polri menjadi korban KKB, baik penembakan maupun penganiayaan hingga menyebabkan korban meninggal dan terluka," kata Kapolda Papua Irjen Pol Patrige Renwarin Dalam refleksi akhir tahun di Mapolda Papua, Selasa (31/12/2024).

Baca juga: Kaleidoskop 2024: 12 Anggota KKB Tewas, 7 Polisi & TNI Gugur saat Kontak Tembak, AKP Tomi Hilang

Peristiwa tragis ini tidak hanya merenggut nyawa para pahlawan, namun juga menimbulkan duka mendalam bagi keluarga dan satuan.

Selain personel keamanan, masyarakat sipil juga menjadi korban.

Berita Rekomendasi

Tercatat 29 warga meninggal dunia dan puluhan lainnya mengalami luka-luka akibat aksi brutal KKB.

Kapolda Papua juga memprediksi aksi KKB masih akan berlanjut di tahun 2025, khususnya di tujuh wilayah Provinsi Papua Pegunungan, yaitu Kabupaten Jayawijaya, Mamberamo Tengah, Tolikara, Nduga, Yalimo, Pegunungan Bintang, dan Yahukimo.

"Wilayah hukum Polda Papua yang paling rawan gangguan keamanan adalah Papua Pegunungan," tegasnya.

Baca juga: 2 Jenazah Tukang Ojek Korban Penembakan & Pembacokan KKB di Puncak Papua akan Dievakuasi Hari Ini

Papua Tengah Kini Punya Polda 

Seiring dengan pemekaran wilayah, Polda Papua kini memiliki wilayah hukum yang lebih sempit.

Patrige menjelaskan dengan berdirinya Polda Papua Tengah, penanganan masalah keamanan di wilayah tersebut kini menjadi tanggung jawab kepolisian daerah yang baru.

Adapun wilayah hukum Polda Papua saat ini meliputi tiga provinsi yaitu Papua Pegunungan, Papua dan Papua Selatan. 

"Provinsi Papua Tengah sudah memiliki polda sendiri, sehingga penanganan masalah keamanan di sana tidak lagi menjadi tanggung jawab Polda Papua," ujarnya. 

Artikel ini telah tayang di Tribun-Papua.com dengan judul Ancaman KKB Masih Menghantui Bumi Papua, Kapolda Sebut 37 Anggota TNI-Polri Gugur Sepanjang 2024

Sumber: Tribun Papua
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas