Sosok Bripda F, Anggota Polres Dairi Sumut Ditemukan Akhiri Hidup di Ruang Kerja
Bripda F, personil Polres Dairi mengakhiri hidupnya dengan cara gantung diri di ruang kerja. Penyidik lakukan olah TKP dan dalami kematiannya.
Penulis: Faisal Mohay
Editor: Pravitri Retno W
TRIBUNNEWS.COM - Seorang anggota Polres Dairi, Sumatra Utara (Sumut), berinisial Bripda F ditemukan tewas di ruang kerjanya, Senin (13/1/2025).
Diduga, Bripda F yang bertugas di bidang Teknologi Informasi dan Komunikasi (TIK) Polres Dairi mengakhiri hidupnya.
Kapolres Dairi, AKBP Faisal Andri Pratomo, mengucapkan belasungkawa atas meninggalnya Bripda F.
"Kami keluarga besar Polres Dairi menyampaikan duka cita mendalam atas meninggalnya Bripda F. Semoga diberikan tempat terbaik disisi Tuhan YME," bebernya, Senin, dikutip dari TribunMedan.com.
Penyidik telah melakukan olah TKP untuk mendalami dugaan bunuh diri Bripda F.
"Polisi saat ini mendalami dengan melakukan penyelidikan terkait peristiwa ini," lanjutnya.
Ia meminta masyarakat untuk tidak berspekulasi terkait kematian Bripda F dan menunggu hasil penyelidikan.
"Percayakan proses penyelidikan kepada Polisi. Mohon doa semuanya," tukasnya.
Jasad Bripda F pertama kali ditemukan anggota Polres Dairi yang mendobrak ruang kerjanya.
Penemuan jasad ini kemudian dilaporkan ke atasan.
Sebelum meninggal, Bripda F sempat menghadiri acara pisah sambut dengan Kapolres Dairi yang lama, AKBP Agus Bahari, pada Jumat (10/1/2025).
Baca juga: Penemuan Jasad ASN di Rumah Dinas DPRD Sorong Berawal dari Kecurigaan Saksi Lihat Banyak Lalat
Bripda F tampak tersenyum saat berfoto dengan AKBP Agus Bahari dan sejumlah personel Polres Dairi.
Kini, jenazah telah dibawa ke rumah duka di Desa Selamat, Kecamatan Sibiru-biru, Kabupaten Deli Serdang, Sumut.
Tetangga bernama Kiki, menjelaskan Bripda F dibawa ke rumah neneknya karena sejak kecil tinggal di sana.
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.