Ingin Saksikan Gerhana Matahari Cincin Besok dengan Aman? Ini Saran Ahli
Gerhana Matahari Cincin akan terjadi esok 26 Desember 2019. Ahli astronomi sarankan kepada warga yang ingin menyaksikan fenomena gerhana ini
Penulis: Muhammad Nur Wahid Rizqy
Editor: Sri Juliati
2 . Kacamata pengelas (welder glass) bernomor minimal 14.
3. Filter–buatan–sendiri, berupa tiga lapis negatif film fotografi hitam putih mengandung perak yang telah dipapar cahaya dan dicuci lalu direkatkan menjadi satu.
Selain itu, Ma'rufin mengimbau kepada masyarakat untuk tidak melihat Gerhana Matahari Cincin secara langsung.
Selain itu, masyarakat diimbau untuk tidak melakukan beberapa hal saat menyaksikan Gerhana Matahari Cincin:
1. Menggunakan pantulan sinar Matahari pada air yang tenang
Pasalnya, intensitas sinar Matahari yang terpantulkan masih sebesar 0,02 bagian, sehingga masih jauh di atas nilai ambang batas sinar Matahari aman bagi mata manusia (0,00002 bagian saja).
2. Menggunakan bagian dalam disket (floppy disk) berupa cakram magnetik hitam
Sebab, intensitas sinar Matahari yang diteruskan masih jauh di atas nilai ambang batas aman sinar Matahari.
3. Menggunakan CD (compact disc)
4 . Menggunakan film X–ray / Roentgen yang telah terpakai
5. Menggunakan filter fotografi netral dengan beragam kerapatan maupun kombinasi filter fotografi (termasuk filter polarisasi silang),
6. Menggunakan filter–buatan–sendiri dari negatif film berwarna
7. Menggunakan filter apapun yang dapat meneruskan cahaya benda terang selain Matahari, misalnya sinar Bulan
Bila ketujuh hal tersebut dilakukan, bisa berdampak buruk bagi kesehatan mata.