Ini Dia 5 Kapal Termegah di Dunia yang Pernah Ada
Selain itu, kapal tersebut telah dilengkapi dengan teknologi paling mutakhir sehingga semakin besar dan megah untuk mengarungi lautan.
Editor: Hendra Gunawan
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA -- Berwisata di kapal pesiar merupakan keasyikan tersendiri. Saat ini kapal-kapal pesiar telah menjadi bagian dari industri pariwisata.
Saking besarnya kapal itu bahkan para tamu bisa melakukan bermacam-macam olah raga dan kegiatan lainnya.
Selain itu, kapal tersebut telah dilengkapi dengan teknologi paling mutakhir sehingga semakin besar dan megah untuk mengarungi lautan.
Baca juga: Kapal Pesiar Carnival Freedom Konfirmasi Kasus Covid, Ditolak Masuk 2 Pelabuhan
Teknologi yang rumit dan mutakhir terlibat untuk menciptakan kapal pesiar terbesar di dunia.
Dilansir dari Marine Insight, berikut adalah kapal pesiar terbesar yang pernah ada.
Baca juga: Dongkrak Pariwisata Bali, Menteri Sandi Dukung Pelindo Kembali Layani Kapal Pesiar
Kapal terbesar di dunia adalah Symphony of the Seas. Symphony of the Seas adalah kapal ke-25 dari perusahaan kapal pesiar terbesar, yaitu Royal Caribbean.
Kapal ini selesai dibuat pada April 2018. Kapal ini memiliki berat kotor 228.081 ton dengan tinggi 72 meter dan panjang 362 meter.
Salah satu yang menjadi bagian unik dari kapal ini adalah arena seluncur setinggi 10 lantai yang bernama The Ultimate Abyss.
Baca juga: Kemenhub Fasilitasi Keberangkatan 242 Kru Kapal Pesiar Menuju Jerman
2. Harmony of the Seas
Harmony of the Seas adalah kapal buatan Royal Carribean juga, namun menduduki peringkat kedua kapal terbesar di dunia.
Kapal ini selesai dibangun pada Mei 2016 dan mulai mengarungi lautan pada Juni 2017. Kapal ini memiliki panjang 362 meter dengan berat kotor 226.963 ton.
Baca juga: CDC Beri Sinyal Kapal Pesiar Dapat Lanjutkan Berlayar di Perairan AS Musim Panas Ini
Kapal terbesar kedua ini mampu mengangkut 5.479 penumpang. Baca juga: Kisah Tenggelamnya Kapal Van der Wijck, Titanic dari Indonesia Dapatkan informasi, inspirasi dan insight di email kamu. Daftarkan email
3. Allure of the Seas
Kapal ini hanya sedikit lebih kecil dari kapal di peringkat kedua. Allure of the Seas memiliki berat kotor 225.282 ton dengan tinggi 72 meter.
Kapal ini mampu mengangkut 5.400 orang dan pertama kali berlayar pada tahun 2010.
4. Oasis of the Seas
Oasis of the Seas merupakan kapal pesiar terbesar ke-4 dan mulai berlayar pada tahun 2009. Kapal ini memiliki panjang 361 meter dan berat kotor 225.282 ton. Kapal ini mampu mengangkut 5.400 penumpang.
Kapal ini dilengkapi dengan berbagai fasilitas, seperti panjat tebing, kolam renang, simulator selancar, hingga teater.
Costa Smeralda merupakan kapal pesiar terbesar dari Costa Cruises. Panjang kapal ini adalah 337 meter dan lebar 42 meter. Kapal ini mampu mengangkut 6554 penumpang dan 1646 awak kapal.
Kapal ini mengusung tema “Smart Floating City” karena menggunakan berbagai teknologi yang berkelanjutan dan ramah lingkungan. (Nadia Faradiba)
Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "5 Kapal Pesiar Terbesar dan Termegah di Dunia"