Berinovasi Atasi Polusi Udara, Pelajar Indonesia Raih The Diana Award, Penghargaan Putri Diana 2024
Pelajar Indonesia menerima The Diana Award, penghargaan yang didirikan sejak 1999 untuk mengenang Putri Diana, Princess of Wales.
Penulis: Danang Triatmojo
Editor: Anita K Wardhani
Laporan Wartawan Tribunnews.com, Danang Triatmojo
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Pelajar SMA ACS Jakarta berusia 17 tahun, Maxmilian Halim, jadi salah satu anak muda yang membawa nama Indonesia di kancah internasional.
Maxmilian menerima The Diana Award, penghargaan yang didirikan sejak 1999 untuk mengenang Putri Diana, Princess of Wales, dan keyakinannya bahwa anak muda memiliki kekuatan untuk mengubah dunia.
Baca juga: Sweter Milik Mendiang Putri Diana Pecahkan Rekor Penjualan, Tembus Rp16,9 Miliar
Penghargaan ini jadi satu-satunya penghormatan amal yang diberikan atas nama Putri Diana dan didukung kedua putranya, Pangeran William dan Pangeran Harry. The Diana Award diberikan kepada anak muda usia 9-25 tahun atas tindakan sosial atau kerja kemanusiaan, dan menciptakan dampak sosial.
"Senang rasanya berada di sini hari ini untuk merayakan pencapaian luar biasa dari generasi muda yang menjadi teladan semangat Diana Award," kata Pangeran Harry dalam Seremoni Diana Award 2024 seperti disiarkan Youtube The Diana Award, Selasa (10/12/2024).
Sementara itu Pangeran William mengaku bangga dengan dampak positif yang telah diberikan oleh para pemenang penghargaan.
Suami dari Kate Middleton ini menyatakan, pencapaian ini akan membuat mendiang ibunya, Putri Diana, bangga. Ia berharap penghargaan ini bisa menjadi pelecut semangat dan memudahkan tujuan mulia para penerimanya.
Baca juga: Mengenang 26 Tahun Meninggalnya Putri Diana, Ini Hal-hal Inspiratif yang Dilakukannya Semasa Hidup
"Saya sangat bangga atas dampak positif yang telah para pemenang ciptakan di komunitas Kalian. Saya tahu ibu saya akan sangat bangga pada Kalian semua. Semoga penghargaan ini semakin memperkuat langkah Kalian dalam memperjuangkan tujuan mulia," kata Pangeran William.
Adapun Max menerima penghargaan ini atas kontribusinya dalam menciptakan dampak sosial melalui proyek inovatif, Klinair, yang bertujuan meningkatkan kualitas udara dalam ruangan di sekolah-sekolah dengan kekurangan sumber daya.
Max membuat inovasi ini untuk mengatasi polusi udara dalam ruangan yang meningkat selama pandemi COVID-19.
Bermodal 7.000 dolar AS, Max dan timnya memproduksi 90 perangkat Corsi-Rosenthal Boxes, perangkat filtrasi udara sederhana. Perangkat ini sudah memberikan manfaat nyata bagi hampir 2.700 siswa di wilayah Jabodetabek.
Di sisi berbarengan, edukasi juga disampaikan kepada pelajar dan masyarakat untuk meningkatkan kesadaran polusi udara dalam ruangan, dan kesehatan lingkungan.
"Proyek ini bukan hanya tentang solusi teknis, tetapi juga tentang menanamkan rasa tanggung jawab terhadap lingkungan pada generasi muda," kata Max.
Adapun The Diana Award menyoroti 200 anak muda dari 45 negara dengan proses seleksi yang amat kompetitif. Nominasi dinilai menggunakan kriteria dan panduan penilaian yang telah dibuat untuk mengukur kualitas aksi sosial pemuda.
Ada 28 panel penilaian Diana Award yang mewakili setiap wilayah atau negara baik di Inggris maupun internasional. Setiap panel terdiri dari tiga hakim yang memahami nilai kaum muda.
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.