Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Seleb

Tayang di Bioskop Hari ini, Sinopsis Film Mortal Engines, Pecinta Film Predator Wajib Nonton!

Film Mortal Engine merupakan adaptasi dari novel berjudul sama yang ditulis oleh Philip Reeve sudah bisa disaksikan mulai hari ini Rabu (5/12/2018).

Penulis: Bunga Pradipta Pertiwi
Editor: Facundo Chrysnha Pradipha
zoom-in Tayang di Bioskop Hari ini, Sinopsis Film Mortal Engines, Pecinta Film Predator Wajib Nonton!
IMDB
Tayang di Bioskop Hari ini, Sinopsis Film Mortal Engines, Pecinta Film Predator Wajib Nonton! 

TRIBUNNEWS.COM - Film Mortal Engine sudah bisa disaksikan mulai hari ini Rabu (5/12/2018) ini.

Mortal Engine merupakan adaptasi dari novel berjudul sama yang ditulis oleh Philip Reeve.

Dilansir Tribunnews.com dari imdb.com, film ini disutradarai oleh Christian Rivers yang sebelumnya sukses menggarap film The Lord of The Rings dan The Hobbit.

Baca: Trailer Film Avengers 4 Dikabarkan Akan Rilis Akhir Pekan Ini

Lalu juga diproduseri oleh Peter Jackson, Mortal Engines akan dirilis Kamis (6/12/2018) di Selandia Baru dan 14 Desember 2018 di Amerika Serikat.

Film Mortal Engines bercerita tentang petualangan menaklukan kota predator.

Setelah melewati masa Apokaliptik , yakni sebuah masa setelah terjadinya peperangan dahsyat antara Kerajaan Amerika dan China, membuat beberapa kota gencar melakukan pembangunan.

Perang antara kerajaan China dan Amerika tersebut telah membuat kerusakan-kerusakan dahsyat.

BERITA REKOMENDASI

Usai melewati masa perang, mereka tidak lagi membangun kota seperti pada umumnya .

Kota pun kini dibangun diatas sebuah mesin yang menggunakan roda dan bisa berpindah pindah dengan cepat mengunakan kekuatan dari mesin itu sendiri yang ditenagai oleh tenaga uap .

Kota tersebut bisa bergerak seperti halnya mobil.

Tetapi pada film ini,yang bergerak adalah kota yang begitu besar dengan susunan kota yang sama dengan kota kota biasa pada umumnya .

Dengan menggunakan teknologi tersebut, bukan berarti sebuah kota bisa aman dari peperangan.


Lebih dari itu, perampasan justru terjadi.
Kota predator bergerak dari satu kota ke negara lain untuk merampas.

Prinsip “Yang kuat menang” dipegang teguh dalam kondisi paska perang itu .

Kota yang memiliki struktur yang lebih besar akan lebih mudah untuk menaklukkan kota kota kecil .

Baca: Trailer Pertama Film Spider-Man: Far From Home Dilaporkan Rilis Pekan Ini

Mereka menaklukkan kota kota kecil dengan cara menembak dengan sebuah jangkar berantai dan langsung “melahap”nya masuk kedalam “perut” kota , mirip dengan seekor predator yang menangkap mangsanya .

Tentu bagi penduduk kota kecil, hal itu menjadi masalah.

Mortal Engines dibintangi oleh Hera Hilmar (Hester Shaw), Hugo Weaving (Thaddeus Valentine), Robert Sheehan (Tom Natsworthy), Stephen lang (Shrike) dan masih banyak lagi.

Pembuatan film ini memakan anggaran sekita 100 juta dolar amerika dan di produksi oleh Universal Pictures.

(Tribunnews.com / Bunga)

Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas