Ginting hingga Marcus Gideon/Kevin Sanjaya, 5 Wakil Indonesia Masuk Nominasi BWF Awards 2018
BWF umumkan nominasi untuk BWF Awards 2018, ada lima wakil Indonesia yang masuk, Ginting hingga Marcus Gideon/Kevin Sanjaya.
Penulis: Pravitri Retno Widyastuti
Editor: Daryono
Lima atlet bulu tangkis Indonesia masuk nominasi BWF Awards 2018, ada Anthony Sinisuka Ginting hingga Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuldjo.
TRIBUNNEWS.COM - BWF baru saja merilis daftar nama atlet bulu tangkis yang masuk dalam nominasi BWF Awards 2018.
Sebanyak lima atlet Indonesia masuk dalam ajang penghargaan tahunan BWF ini, termasuk Anthony Sinisuka Ginting hingga Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuldjo.
BWF Awards 2018 sendiri akan digelar di Guangzhou, Tiongkok berbarengan dengan turnamen HSBC BWF World Tour Finals 2018.
Pagelaran penghargaan ini akan diselenggarakan satu hari sebelum turnamen BWF World Tour Finals 2018 dimulai, yakni pada Gala Dinner, Senin (10/12/2018).
Baca: Jelang BWF World Tour Finals 2018, Marcus Gideon/Kevin Sanjaya Masih jadi Andalan Indonesia
Penghargaan BWF Awards 2018 ini diberikan pada atlet bulu tangkis untuk mengapresiasi prestasi mereka selama satu tahun belakangan.
Nominasi yang diumumkan oleh BWF dalam ajang penghargaan ini terdiri dari enam kategori.
Dilansir Tribunnews dari situs BWF Badminton, pemenang dari lima kategori akan dipilih oleh Komisi BWF Awards.
Lima kategori tersebut adalah Male Player of the Year, Female Player of the Year, Eddy Choong Most Promising Player of the Year, Male Para-badminton Player of the Year, dan Female Para-badminton Player of the Year.
Sementara untuk kategori Most Improved Player, penghargaan akan diberikan sendiri oleh Komisi BWF Awards.
Berikut daftar nominasi BWF Awards 2018.
MALE PLAYER OF THE YEAR
1. Kento Momota (Tunggal Putra - Jepang)
Highlight: Juara - Total BWF World Championships 2018 dan Badminton Asia Championship 2018
2. Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuldjo (Ganda Putra - Indonesia)
Highlight: Delapan kali juara - HSBC BWF World Tour 2018 dan Asian Games 2018
3. Zheng Siwei (Ganda Campuran - Tiongkok)
Highlight: Juara - Total BWF World Championships 2018 dan Asian Games 2018
Baca: Ini Resep Rahasia Latihan Kevin Sanjaya/Marcus Gideon Jelang BWF World Tour Finals 2018
FEMALE PLAYER OF THE YEAR
1. Tai Tzu Ying (Tunggal Putri - Taipei)
Highlight: Enam kali juara - HSBC BWF World Tour 2018 dan Asian Games 2018
2. Huang Yaqiong (Ganda Campuran - Tiongkok)
Highlight: Juara - Total BWF World Championships 2018 dan Asian Games 2018
3. Yuki Fukushima/Sayaka Hirota (Ganda Putri - Jepang)
Highlight: Enam kali juara - HSBC BWF World Tour 2018
EDDY CHOONG MOST PROMISING PLAYER OF THE YEAR
1. Apriyani Rahayu (Ganda Putri - Indonesia)
Highlight: Juara - YONEX-SUNRISE DR. AKHILESH DAS GUPTA India Open 2018 dan TOYOTA Thailand Open 2018
2. He Jiting (Ganda Putra dan Ganda Campuran - Tiongkok)
Highlight: Juara- VICTOR Korea Open 2018 (Ganda Campuran)
3. Han Chengkai/Zhou Haodong (Ganda Putra - Tiongkok)
Highlight: Juara - YONEX French Open 2018
Baca: Daftar Capaian Wakil Indonesia yang Lolos BWF World Tour Finals 2018, Marcus/Kevin Raih 8 Juara
4. Gregoria Mariska Tunjung (Tunggal Putri - Indonesia)
Highlight: Semifinal - TOYOTA Thailand Open 2018 dan DANISA Denmark Open 2018
5. Goh Jin Wei (Tunggal Putri - Malaysia)
Highlight: Juara - Youth Olympics Games 2018 & World Junior Championships 2018
MALE PARA-BADMINTON PLAYER OF THE YEAR
1. Lucas Mazur (Perancis)
Highlight: Juara - Tunggal Putra SL 4 dan Ganda Campuran SL3-SU5 European Para-Badminton Championships 2018
2. Cheah Liek Hou (Malaysia)
Highlight: Juara - Tunggal Putra SU5 Dubai, Uganda, Turkey dan Irlandia Para-Badminton International 2018
3. Jack Shephard (Inggris)
Highlight: Juara - Tunggal Putra SS6 dan Ganda Putra SS6 European Para-Badminton Championships 2018
Baca: Jelang BWF Tour Finals 2018, Anthony Ginting Terus Maksimalkan Persiapan
FEMALE PARA-BADMINTON PLAYER OF THE YEAR
1. Sujirat Pookkham (Thailand)
Highlight: Juara - Tunggal Putri WH1 Spanyol, Turki, dan Thailand Para-Badminton International 2018
2. Yuma Yamazaki (Jepang)
Highlight: Juara - Tunggal Putri WH2 Spanyol, Turki, Thailand, dan Jepang Para-Badminton International 2018
3. Leani Ratri Oktila (Indonesia)
Highlight: Juara - Ganda Putri SL3-SU5 dan Ganda Campuran SL3-SU5 Asian Para Games 2018
MOST IMPROVED PLAYER OF THE YEAR
1. Seo Seong Jae (Ganda Putra dan Ganda Campuran - Korea Selatan)
2. Mayu Matsumoto/Wakana Nagahara (Ganda Putri - Jepang)
3. Satwiksairaj Rankireddy/Chirag Shetty (Ganda Putra - India)
4. He Jiting (Ganda Putra dan Ganda Campuran - Tiongkok)
5. Anthony Sinisuka Ginting (Tunggal Putra - Indonesia)
(Tribunnews.com/Pravitri Retno W)