Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Seleb

6 Fakta Terbaru Kasus Vanessa Angel, Milano Lubis Bantah Vanessa Ditahan Polda Jatim

Berikut ini rangkuman fakta terbaru kasus prostitusi artis yang menjarat Vanessa Angel. Milano Lubis bantah kliennya ditahan Polda Jatim, gimana nih?

Penulis: Bunga Pradipta Pertiwi
Editor: Natalia Bulan Retno Palupi
zoom-in 6 Fakta Terbaru Kasus Vanessa Angel, Milano Lubis Bantah Vanessa Ditahan Polda Jatim
SURYA/AHMAD ZAIMUL HAQ
Tersangka kasus prostitusi online Vanessa Angel memenuhi janjinya untuk menjalani pemeriksaan di Gedung Subdit V Siber Ditreskrimsus Polda Jatim, Rabu (30/1/2019). Vanessa Angel menjalani pemeriksaan sebagai tersangka mengenai kasus prostitusi online yang melibatkannya. SURYA/AHMAD ZAIMUL HAQ 

Berikut ini rangkuman fakta terbaru kasus prostitusi artis yang menjarat Vanessa Angel. Milano Lubis bantah kliennya ditahan Polda Jatim, baca selengkapnya di sini!

TRIBUNNEWS.COM - Hari ini, Rabu (30/1/2019) artis Vanessa Angel resmi ditahan oleh penyidik Polda jatim terkait prostitusi online yang menjeratnya.

Mengetahui hal ini, sang ayah Doddy Sudrajat turut memberikan tanggapan.

Dirinya mengaku pasrah jika memang bukti-bukti yang ada sudah kuat.

Baca: Dengar Kabar Vanessa Angel Ditahan di Polda Jatim, Ayahnya Ragu ke Surabaya karena Kurang Sehat

"Kalau memang itu bukti-buktinya sudah kuat, terus sudah wewenang dari Poda Jawa Timur, ya sudah,"kata Doddy ditemui di kawasan Jalan Kapten P Tendean, Jakarta Selatan, Rabu (30/1/2019).

Doddy menyerahkan segala proses hukum kepada pihak yang berwenang.

Ia mengaku sangat sedih mendengar kabar putri sulungnya itu.

Berita Rekomendasi

Berikut ini rangkuman fakta-fakta penahanan Vanessa Angel yang telah dirangkum Tribunnews.com dari berbagai sumber pada Rabu (30/1/2019).

1. Vanessa Angel ditemani tantenya

Saat mememnuhi panggilan penyidik Subdit V siber Ditreskrimsus Polda jatim, Vanessa Angel tak datang sendiri.

Ia terlihat sitemani oleh seorang wanita yang diketahui merupakan tantenya, Reni Setyawati.

Seusai mengantarkan Vanessa Angel, Reni Setyawati menceritakan hubungan mereka.

Ternyata tante dan keponakan itu sudah 18 tahun tak berkomunikasi.

"Kalau itu (lost contact) memang tidak bisa jawab, ya mungkin sudah dikondisikan," pungkas Reni sepeti dilansir dari TribunJatim.com.

Ketika disinggung apa, dan siapa yang mengondisikan, Reni lebih memilih bungkam.

Ia hanya menegaskan dirinya memberi dukungan terhadap Vanessa Angel yang terjerat kasus prostitusi.

"Yang pasti, kami keluarga dari Vanessa harus support dalam hal apapun," imbuhnya.

Tersangka kasus prostitusi online Vanessa Angel memenuhi janjinya untuk menjalani pemeriksaan di Gedung Subdit V Siber Ditreskrimsus Polda Jatim, Rabu (30/1/2019).
Tersangka kasus prostitusi online Vanessa Angel memenuhi janjinya untuk menjalani pemeriksaan di Gedung Subdit V Siber Ditreskrimsus Polda Jatim, Rabu (30/1/2019). (SURYA/AHMAD ZAIMUL HAQ)

Lantas, seperti apa respon dari keluarga usai mengetahui Vanessa Angel terlibat dalam bisnis prostitusi itu?

Reni mengaku syok saat pertama kali keponakannya terlibat dalam kasus itu.

"Respon kami syok," singkatnya.

Reni menambahkan, ia dan keluarganya hanya akan mendukung Vanessa dalam menjalani kasusnya.

Reni mengaku, sebagai keluarga yang tentu menyayangi Vanessa, ia akan selalu mensupport dalam bentuk apapun itu.

Baca: Kekasih Terus Bela Vanessa Angel yang Terjerat Kasus Prostitusi Online, Ini Respon Orangtua Bibi

2. Akan Ditahan hingga 20 Hari Ke depan

Kabid Humas Polda Jatim, Kombes Pol Frans Barung Mangera mengatakan, masa penahanan terhadap Vanessa Angel terhitung sejak hari ini, Rabu (30/1/2019) hingga 20 hari ke depan.

"Terhitung hari ini sampai 20 hari ke depan," ujar Barung dilansir dari laman yang sama.

Vanessa ditahan karena telah menghilangkan barang bukti dan mencoba melarikan diri.

"Adapun alasan subjektif dari penyidik, yaitu yang bersangkutan menghilangkan barang bukti, melarikan diri, mengulangi perbuatannya."

"Nantinya terangkum di dalam surat perintah penahanan itu," sambung Barung.

Oleh karena itu, Barung menegaskan kembali bahwa secara resmi pada Rabu (30/1/2019) ini, pihaknya resmi menerbitkan Surat Perintah Penahanan dari tersangka Vanessa Angel.

3. Sang Kekasih Ungkap Vanessa Sempat ingin Mengakhiri Hidupnya

Saat pertama kali Bibi Ardiansyah bertemu dengan di Polda Jatim Vanessa Angel mengungkapkan jika sirinya ingin mengakhiri hidup.

Hal tersebut diungkapkan secara langsung oleh sang kekasih, Bibi Ardiansyah dalam program Rumpi, yang ditayangkan pada, Senin (28/1/19) lalu.

"Awal ketemu bener-bener dia udah parah banget, wajahnya pucet, badannya udah menggigil kayak shock banget."

"Dia saat itu nangis, udah bener-bener kayak, 'yaudah aku nyusul mamah aja,' dia bilang gitu," ujar Bibi Ardiansyah.

Mamah kandung Vanessa sendiri diketahui sudah meninggal dunia sejak umur Vanessa 10 tahun.


4. Vanessa Terpaksa Jual Mobil

Vanessa mengatakan pada sang kekasih kalau kini dirinya sudah tak punya uang.

Untuk dapat memenuhi kebutuhannya ia memutusakn untuk menjual mobil kesayangannya.

Bibi mengungkapkan jika kekasihnya itu sempat meminta ditemani untuk berkeliling Jakarta dengan mengendari mobil tersebut.

"Ya terus dia jawab 'uangku udah tinggal, ya aku udah nggak ada uang lagi gitu, aku harus ngerelain mobil aku ini,"

"Boleh nggak kamu nemenin aku nyetir keliling Jakarta gitu?' yaudah gitu" kata Bibi menirukan ucapan Vanessa dengan suara bergetar.

Dalam tayangan Rumpi sempat ditampilkan cuplikan video cerita Instagram Bibi.

Tampak cuplikan momen saat Vanessa mengendarai mobil berwarna putih.

"Her last day driving her own car.. bye bye putih, terimakasih untuk 3tahun ini" tulis Bibi dalam unggahan tersebut.


Baca: Vanessa Angel Syok dan Terus Menangis

5. Ayah Vanessa Belum Bisa ke Surabaya

Mengetahui kabar penahanan putrinya, Ayah Vanessa, Doddy Sudraja belum bisa memastikan kapan akan ke Surabaya.

Doddy mengakui, saat ini tidak dalam kondisi tubuh yang baik.

Terlebih lagi beberapa hari terakhir ia tampak berseliweran tampil di beberapa acara televisi.

"Saat ini saya tidak enak badan," katanya.

Ayahanda Vanessa Angel, Doddy Sudrajat dalam jumpa pers di kawasan Warung Buncit, Jakarta Selatan, Jumat (25/1/2019).
Ayahanda Vanessa Angel, Doddy Sudrajat dalam jumpa pers di kawasan Warung Buncit, Jakarta Selatan, Jumat (25/1/2019). (Tribunnews.com/Nurul Hanna)


6. Milano Kabar Bantah Vanessa Ditahan

Milano Lubis, kuasa hukum Vanessa Angel, membantah kabar beredar yang menyebut kliennya, ditahan Polda Jawa Timur terkait penyebaran konten asusila.

Ia menegaskan jika hingga saat ini, Vanessa Angel masih dalam proses pemeriksaan di Polda Jawa Timur.

"Belum ditahan. Ini vanes masih diperiksa, pertanyaan juga masih banyak," kata Milano Lubis saat dihubungi awak media, Rabu (30/1/2019).

"Jadi kita masih mengikuti penyidikan ini. Kita juga enggak tahu ya, kenapa selalu gini."

"Masih diperiksa sudah diumumkan bahwa akan ditahan. Maksudnya terlalu cepat lah, terlalu terburu-buru kasih statement seperti itu," katanya tegas.

(Tribunnews.com/Bunga)

Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas