Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Superskor

Bhayangkara FC Selangkah Lagi Akan Resmikan Pelatih Baru Angel Alfredo Vera

Bhayangkara FC selangkah lagi akan resmikan pelatih baru mereka yakni Angel Alfredo Vera.

Penulis: Gigih
Editor: Facundo Chrysnha Pradipha
zoom-in Bhayangkara FC Selangkah Lagi Akan Resmikan Pelatih Baru Angel Alfredo Vera
TB KUMARA/BOLASPORT.COM
Pelatih Persebaya Surabaya, Angel Alfredo Vera saat memimpin latihan di Lapangan Persebaya, Kamis (5/7/2018). 

TRIBUNNEWS.COM - Bhayangkara FC selangkah lagi akan resmikan pelatih baru yakni Angel Alfredo Vera.

Bhayangkara FC selangkah lagi akan meresmikan kedatangan pelatih baru mereka.

Angel Alfredo Vera kemungkinan besar akan ditunjuk sebagai pelatih baru The Guardian untuk musim depan.

Namun dikutip Tribunnews dari laman resmi Instagram klub, Vera masih sebatas memantau perkembangan tim.

Kehadiran Vera di latihan Bhayangkara FC pada hari Senin (4/2/2019) juga diikuti oleh Pacheco Rodriguez yang berstatus trial.

Nama Angel Alfredo Vera bukanlah nama asing di persepakbolaan Nasional, sebelumnya ia pernah menangani Persebaya Surabaya.

Alfredo Vera adalah pelatih yang sukses membawa Persebaya promosi ke Liga 1 musim lalu.

Berita Rekomendasi

Vera masih menangani Persebaya hingga tengah musim sebelum digantikan oleh Djajang Nurdjaman.

Baca: Rangkuman Bursa Transfer Klub Liga 1 Dalam Sepekan: Persija, PSM Makassar hingga Semen Padang

Baca: Bhayangkara FC Cari Sosok Pemain Seperti Paulo Sergio

Manajemen Bhayangkara FC memang belum mengumumkan siapa pelatih baru mereka sepeninggal Simon McMenemy.
Tapi manajer tim Sumardji mengungkapkan bila pihaknya sudah menetapkan satu nama.

Dia adalah pelatih asing yang pernah berkecimpung di sepak bola Indonesia.
Pilihan itu diambil karena Bhayangkara FC menginginkan pelatih tidak terlalu lama dalam beradaptasi.

"Jadi ibaratnya adaptasi tidak sulit, kami rekrut pelatih yang menurut kami bisa membawa tim berprestasi," kata Sumardji dikutip Tribunnews dari laman resmi Liga 1.

Soal kapan diumumkan, manajemen Bhayangkara FC masih menunggu waktu yang tepat.

Tapi pastinya pada awal Februari sudah memiliki pelatih.

"Untuk target pelatih harus minimal finis di peringkat ketiga Liga 1 2019," ucap Sumardji.

Halaman
12
Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
Klub
D
M
S
K
GM
GK
-/+
P
1
Persebaya
11
7
3
1
11
6
5
24
2
Persib
11
6
5
0
19
8
11
23
3
Borneo
11
6
3
2
16
7
9
21
4
Bali United
11
6
2
3
16
9
7
20
5
PSM Makasar
11
4
6
1
14
7
7
18
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas