Update Gunung Merapi, 6 Kali Guguran Lava Pada Senin Siang-Sore Hari, Status Waspada
Gunung Merapi mengeluarkan enam kali guguran pada Senin (4/2/2019) siang hingga sore hari.
Penulis: Facundo Chrysnha Pradipha
Editor: Fathul Amanah
TRIBUNNEWS.COM - Gunung Merapi pada Senin (4/2/2019) siang hingga sore mengeluarkan enam kali guguran lava.
Status Gunung Merapi masih Waspada atau Level II.
Demikian menurut informasi yang diunggah akun twitter Balai Penyelidikan dan Pengembangan Teknologi Kebencanaan Geologi (BPPTKG) @BPPTKG.
Baca: Aktivitas Gunung Merapi 3-4 Februari 2019, Selasa Pagi Terjadi 3 Kali Guguran Lava ke Kali Gendol
Menurut update twitter @BPPTKG, terjadi hujan gerimis di sekitar Gunung Merapi pada sore hari.
Berikut infomasinya.
Lalu informasi guguran sebanyak enam kali terjadi dengan durasi 11 sampai 38 detik.
Inilah updatenya.
Laporan pengamatan guguran Gunung #Merapi tanggal 04/02/2019 periode 12.00-18.00 WIB.
Berdasarkan data seismik, jumlah guguran 6 kali dengan durasi 11-38 detik.
#statuswaspada
(Tribunnews.com/Chrysnha)