KLA Project Revolusi Disko di Aceh
Kla Project menyapa penggemarnya dengan lagu terbaru, Revolusi Disko, Hotel Hermes, Banda Aceh, Jumat (01/07/2011) malam.
Penulis:
Dahlan Dahi
Editor:
Anita K Wardhani
TRIBUNNEWS.COM, BANDA ACEH - Kelompok musik Kla Project menyapa penggemarnya dengan lagu terbaru, Revolusi Disko, Hotel Hermes, Banda Aceh, Jumat (01/07/2011) malam.
"Lagu ini untuk pencinta kami di Aceh," kata Katon Bagaskara, sang vokalis. Kla terakhir kali mentas di Aceh 15 tahun lalu.
Penggemar Kla di Aceh, yang sebagian besar wanita, datang dengan pakaian modis berjilbab.
Mereka histeris menyaksikan Kla dan melantunkan setiap bait lagu-lagu Kla yang memang sudah sangat akrab di kalangan penggemarnya.
Katon Bagaskara, vokalis KLA Project turun dari panggung untuk berbaur dengan pengemarnya di ball room Hotel Hermes, Banda Aceh.
Katon menyanyikan sejumlah lagu, antara lain lagu baru Revolusi Disko dan Cinta Bukan Kata.